Salam selamat pagi buat teman-teman semua, pagi ini aku di dampingi oleh anak aku untuk konsultasi dengan dokter yang ada di klinik tempat aku berobat, untuk mengetahui lebih lanjut tentang sakit yang aku derita, bahwasanya yang aku alami dalam beberapa Minggu ini adalah merasa nyeri di dan sakit dibagian hidung aku sebelah kanan, selesai mandi dan gosok gigi baru tambahkan dengan sedikit asupan gizi dan energi , telur rebus, Kacang Hijau dan Susu, beberapa makanan sehat sebagai suplemen daya tahan hidup.
Sarapan Pagi Hari
Sudah terbiasa sebelum makan dan perut masih dalam keadaan kosong, aku meminum segelas air putih yang sudah menjadi suatu kewajiban. Karena berjalannya usia, aku harus menjaga pola makan walaupun saat ini kesehatan aku sedang terganggu, namun aku tidak patah semangat harus aku lawan, karena menimbang anak-anak aku yang masih butuh kasih sayang dari seorang mama. Aku mengambil keputusan untuk mengecek kesehatan aku sendiri.
Menunggu Antrian di Klinik
Kami mengikuti jalur yang sudah ditetapkan oleh pihak klinik tersebut, untuk mengantri nomor antrian aku harus menunggu beberapa menit, untuk memasuki ruang dokter. Setelah konsultasi ternyata harus berkelanjutan ke jenjang berikutnya yaitu ke rumah sakit umum Az-Zuhra yang berlokasi dibelakang pajak pasar pagi.
Menunggu Antrian di Az-Zuhra
Siang hari waktu istirahat, kembali aku mengantri untuk menjumpai dokter yang di rumah sakit Az-Zuhra, untuk berkonsultasi dengan dokter tentang apa yang menjadi penyebab, aku sering mengalami sakit dibagian hidung aku dan sering sakit kepala juga. Ternyata pemeriksaan rutin dapat menjadi cara deteksi penyakit sejak dini, apabila ada kendala bisa berobat sesegera mungkin.
Tidak lama menunggu antrian sekarang saatnya giliran aku konsultasi dengan dokter, sebelumnya aku memastikan sesi konsultasi yang berkualitas, dengan begitu dokter dapat menentukan penanganan yang tepat, untuk mengatasi penyakit yang kita derita selama ini. Konsultasi ke dokter saat muncul gejala sakit, berperan penting dalam mencegah komplikasi yang lebih serius.
Menuju Rumah Sakit Cut Mutia
Mengunjungi dokter secara teratur adalah investasi penting, untuk kesehatan kita lewat pemeriksaan rutin. Ini sangat penting terutama untuk orang dewasa yang usia lebih tua, karena mereka rentan terhadap penyakit seiring bertambahnya usia. Setelah mendengar pengarahan dari dokter untuk mengecek kondisi tubuh kita itu sangat penting, bukan waktu sakit saja, tetapi sudah merasa ada hal yang tidak enak langsung periksa diri ke dokter. Karena minimnya alat di tempat tersebut, akhirnya aku dikeluarkan surat pengantar, untuk mengetahui lebih lanjut yaitu ke rumah sakit Umum Cut Mutia
Rumah Sakit Umum Cut Mutia
Setelah aku menerima satu berkas bahan yang harus aku bawa untuk kelanjutan berikutnya, dengan perasaan masih tanda tanya apa yang aku alami saat ini, aku minta di antar anak aku karena kondisi yang merasa nyeri di bagian hidung, sangat berpengaruh pada penglihatan, suhu tubuh karena cuaca sangat panas hari ini.
Menunggu Antrian
Nomor Antrian
Tiba disana aku sedikit terburu-buru untuk mengambil nomor antrian, takut nomor antrian yang jauh karena, kelihatan hari ini sangat padat pengunjung. Akhirnya aku dapat juga nomor antrian lumayan jauh yaitu A179, ternyata nomornya itu di bagi kesemua jenis kita berobat.
Karena nomor antrian yang sangat jauh, aku dan anak aku keluar menghirup udara segar daerah area pekarangan rumah sakit, sambil kami menikmati beberapa potong kue yang aku bawa dari rumah saat dalam perjalanan. Halaman rumah sakit yang sangat luas dan bersih membuat aku bertambah semangat untuk berobat, belum lagi kena giliran berobat aku sempatkan untuk berjalan-jalan melihat-lihat, ternyata sudah jauh berubah tidak seperti tahun-tahun lalu. Beberapa menit kami jalan-jalan ternyata nomor antrian sudah mendekati, lalu kami siaga ditempat.
Halaman Bersih dan Nyaman
Akhirnya aku terpanggil juga untuk masuk ruang periksa, setelah berkonsultasi dengan dokter lebih jauh tentang sakit yang aku derita selama ini, rupanya aku lagi infeksi atau pembengkakan Sinusitis yang lagi meradang. Dokter akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut supaya tidak berlanjut yang lebih serius, aku sempat syok juga saat mendengar hasil dari pemeriksaan.
Ya sudahlah, aku terima dengan lapang dada hanya mengharap Ridha dan kesembuhan dari Allah SWT, semoga kedepan menjaga kesehatan dengan berkonsultasi dengan dokter secara rutin, bukan waktu lagi sakit, tetapi sudah merasa ada kejanggalan langsung saja berkonsultasi dengan dokter atau puskesmas terdekat, aku jadi teringat kata pepatah, jagalah sehatmu sebelum datang sakitmu, berarti kesehatan itu lebih berharga dari segalanya, Alhamdulillah selesai juga aktifitas hari ini.
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit