ASSALAMUALAIKUM
HELLO,
Hai sahabat komunitas @Steem-BRU (BY-RU-UA) di manapun anda berada. Semoga kita semua selalu dapat beraktivitas dengan lancar. Ini adalah keikutsertaan saya dalam Kontes "Buku yang saya baca", yang pertama kali. Salam hangat untuk anda @greatketty dari saya @yasiraraf di Bumi Nangroe Aceh Darussalam, Indonesia. Kali ini saya ingin ikut berpartisipasi di Contest "The book I am reading": start week #4. Kiranya postingan saya sesuai dengan aturan kontes.
Adapun jenis buku yang saya baca, yang akan saya bagikan dalam Minggu ini adalah buku "Rasulullah is My Doctor". Yaitu sebuah buku yang di terbitkan oleh Jerry D. Gray, dengan sebuah hadits sahih, "Allah tidak menurunkan suatu penyakit, kecuali Dia juga menurunkan obatnya" (HR. Bukhari).
Adapun isi Testimoni yang pertama dari dr.Rahmadi, Direktur Klinik Sehat. Mengungkapkan sebuah fakta tentang buku ini ; "buku ini luar biasa bagus", mengupas tentang pengobatan berdasarkan Al-Qur'an dan hadits, yang mencakup keutamaan berdoa, manfaat berbekam, Ruqyah, menggunakan habbatusauda, dan madu sebagai obat, serta beberapa resep tanaman herbal, untuk mengobati berbagai macam penyakit berdasarkan pengalaman yang didapati Jerry di berbagai negara.
Adapun testimoni yang kedua dari dr. Zaidul Akbar, Konsultan Herbal dan Thibbun Nabawi Internasional. Mengungkapkan kehebatan dan keagungan agama Islam melalui lisan Rasullullah adalah sebuah fakta yang sangat ilmiah, sangat aktual dan tidak perlu ditelaah dahulu. Karena contoh terbaik dan dokter terbaik bagi umat Islam adalah Firman Allah SWT melalui lisan Nabi Muhammad SAW. Dan Jerry D. Gray telah membuktikannya lewat penulisan buku "Rasulullah is My Doctor", yang dapat di pahami.
Dan nilai yang akan saya berikan kepada buku yang saya baca ini adalah 9 poin, mulai dari Judul Buku , Daftar isi, Pengantar Penerbit dan Pendahuluan, serta seluruh terjemahan Al-Qur'an, dan hadits, sangat berbeda dengan buku-buku yang saya baca sebelumnya.
Demikianlah jenis buku yang saya baca dalam Minggu ini yang dapat saya bagikan di Contest "The book I am reading": start week #4. Terimakasih kepada @greatketty and Community @Steem-BRU (BY-RU-UA) yang telah menyelenggarakan kontes keren ini.
Dan pada kesempatan ini saya juga ingin mengajak teman-teman terbaik saya @najibali dan @fitriani04, untuk berpartisipasi di kontes keren ini.
Di dalam pemotretan gambar, dari jenis Contest "The book I am reading" saya menginformasikan:
📷 Image | Information |
---|---|
Mobile | Redmi |
Tipe | Android |
Category | The book I am reading |
Photografer | @yasiraraf |
Location | Aceh, Indonesia |