Mengunjungi menantu pasca melahirkan anak pertama adalah sebuah adat atau tradisi yang sudah turun temurun yang dilakukan oleh pihak keluarga ayah si bayi. Dan hari ini kami akan mengunjungi adik ipar yang baru melahirkan
Pagi ini saya bangun terlambat yaitu jam 06.30 wib dan langsung menunaikan ibadah shalat subuh. Semalam tidurnya larut malam sehingga telat bangun. Malam ini saya nginap dirumah mamak saya di Pirak Timu, Semalam saya tidur sekitar jam 01.30 wib, karena semalam kami masak masak untuk kegiatan hari ini.
Kemarin sore saya pulang kerumah mamak saya karena kami sekeluarga ingin berkunjung ke rumah adik ipar di desa Alue Drien Pirak Timu. Kami sekeluargmau menjenguk keponaan yang lahir tanggal 18 bulan April yang lalu.
Kunjungan itu merupakan sebuah adat tradisi daerah yang sudah turun menurun dari zaman dahulu, anak pertama yang lahir itu dari pihak keluarga ayahnya menjenguk dan membawa makanan untuk dimakan bersama di sana, kalau dalam istilah di daerah saya namanya Bu Kulah Madeung.
Awali kegiatan dipagi hari dengan masak memasak makanan, kami masak daging, ayam kampung dan ayam potong, bebek, udang, telor asin dan masak gulai kari, selain menu makan siang kami juga membawa kue alakadar yaitu kue sarang semut dan bolu.
Masak masak
Nasi kulah
Bolu
Tekarah(Sarang Semut)
Hanya sedikit foto yang bisa saya dokumentasikan karena tadi emang sibuk sekali dan ngak sempat pegang hp, hp saya pun harus disembunyikan dari anak anak, karena kalau mereka dapat hp maka sampai batter nya habis baru di kembalikan.
Selesai memasak kasi langsung siap untuk pergi ke sana rumah adik ipar kami yang baru mealhirkan itu, kami pergi sekitar 8 orang plus anak.
Tina di sana sekitar jam 13 wib dan kami langsung di suguhi dengan minuman dingin, iterus tak lama kemudian disuguhi makan, dan kami semua menyantap makanan tersebut dengan lahab, lebetulan dari pagi saya mgak sempat makan karena sibuk masak masak.
Setelah acara makan makan selesai kamipun pamit pulang karena belum shalat Zuhur. Dan tak lupa kami menyerahkan kado atau hadiah untuk si baby Aishah.
bersama Baby Aishah
Sampai si rumah langsung shalat zuhur dan setelah itu saya beristirahat sebentar, karena nati saya balik lagi ke Bayu, saya bangun jam 16.30 Wib dan shalat Ashar. Selesai shalat saya pun pamit pulang ke bayu, sampai di g jam 18.00 wib.
Sambil menunggu azan magrib saya memulai menulis untuk menyelesaikan postingan diary saya hari ini. Tapi ngak siap dan saya lanjutkan setelah shalat insya.
Sekian postingan saya hari ini dan SALAM untuk yang singgah di akun saya.
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Dan terima kasih juga telah berbagi The Diary Game di halaman komunitas Steem For Indonesia:
kesibukan dalam menyiapkan segala hal untuk kunjungan dedek Aisyah. Kami berharap dedek Aisyah berbakti kepada orang tua. Mungkin seperti ibundanya hihi
Kami Turut Mengundang Anda Untuk Mendukung Pertumbuhan Komunitas STEEM FOR INDONESIA Dengan Mengdelegasi Ke Akun @steem4indonesia👇
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit