Hallo sahabat steemit semuanya. . !!
Hari ini menjadi hari pertama kami menjalankan ibadah puasa yaitu berpuasa seharian menahan lapar dan haus dari pagi sampai sore hari, jam 04:00 kami bangun untuk makan sahur supaya kuat untuk berpuasa besok, batas waktu makan sahur sampai jam 05:15 setelah itu waktu imsak tiba kita sudah mulai berpuasa.
Saat bulan puasa aku tidur dari pagi sampai siang hari untuk menghemat tenaga biar kuat berpuasa, bangun siang pas waktu shalat dzuhur tiba aku mandi mengerjakan shalat dzuhur empat rakaat.
Sore hari sekitar jam 15:00 baru lanjut masak memasak untuk menu berbuka puasa, untuk hari pertama aku tidak banyak membuat menu hanya ada menu sederhana saja kuah sop tulang dan daging, untuk cemilan nya juga hanya membuat agar agar saja, dan untuk minuman ada air timun sama es campur.
![]() | ![]() |
---|
sambil menunggu waktu berbuka puasa aku dan keponakank asfia menghabsiakan waktu berkeliling desa dengan sepeda
Setelah memasak dan membereskan dapur aku melihat jam sudah semakin sore pukul 17:00 aku mandi lagi untuk melakukan shalat ashar empat rakaat, melihat jam masih lumayan lama untuk berbuka puasa jadi aku mengajak keponakanku pergi jalan jalan naik sepeda untuk berkeliling desa,jika hanya dirumah saja waktu terasa sangat lama bergerak hehehe.
Kami berkendara sepeda dengan santai berkeliling desa, dan aku baru ingat tadi pagi sempat hujan dan jalanan desa kami sangat becek karna masih jalan desa kami juga masi tanah dan berbatu, sudah berkeliling jalan desa jam buka puasa masih lumayan lama masih setengah jam lagi jadi aku mengajari kepoankanku belajar mengendarai sepeda listrik kami berkeliling di sekitaran rumah saja, keponakanku masih kecil belum sampe kakinya untuk berkendara sepeda listrik.
![]() | ![]() | ![]() |
---|
Menu berbuka puasa hari ini
Saat hari semakin sore waktu buka puasa hanpir tiba kami langsung pulang kerumah untuk menyiapkan menu berbuka puasa, jam 18:47 peringatan berbuka sudah terdengar di toa menasah kami langsung saja baca bismillah untuk berbuka puasa, saat berpuasa seharian bukan terasa lapar tai yang sangat terasa adalah haus atau gerahnya, begitu buka puasa langsung saja yang pertama di ambil adalah minuman aku menghabiskan satu gelas es campur dan satu gelas air timun perut sudah terasa kenyang.
Aku menikmati minum dan makan beberapa potong agar agar saja, waktu berbuka puasa sekalian dengan waktu shalat magrib tiba, seyelah berbuka puasa dengan minum dan cemilan aku shalat magrib dulu tiga rakaat baru kemudian makan nasi, jika makan semua bersamaan maka perut akan terasa berat dan pastinya tidak nyaman saat melakukan shalat magrib.
Malam hari seperti biasanya setelah berbuka dan shalat magrib jam 19:50 kami sudah bersiap siap lagi untuk pergi shalat teraweh ke mesjid, shalat teraweh juga hanya ada selama bulan puasa saja saja selama sebulan, shalat teraweh adalah sunat berpahala mengerjakannya dan tidak berdausa jika tidak melakukannya.
Malam hari pergi shalat teraweh ke mesjid
Aku pergi shalat teraweh bersama keponakanku asfia, berhubung shalat teraweh sangat banyak rakaatnya sampai 23 rakaat bersama witir jadi saat mau shalat aku mencari tempat ternyaman di dekat kipas angin hahahah, pertama sampai aku shalat sunat dua rakaat, kemudian lanjut shalat isya berjamaan baru lanjut shalat teraweh.
Sahalat teraweh berlangsung selama satu jam setengah, jam 21: 30 kami sudah selesai shalat dan berdoa, setelah itu kami langsung saja berkendara pulang kerumah, kebetulan juga rumah sangat dekat dengaj mesjid hanya satu atau dua menit berkendara motor saja kami sudah sampai dirumah.
Terimakasih banyak atas kunjungannya.
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit