club75 The competition is seasonal fruit week-7 Buah Talok

in hive-180821 •  3 years ago 

15% reward untuk @hive-180821

Buah talok

IMG20220621093753.jpg

Tadi pagi ketika saya melewati daerah sawah, saya melihat sebuah pohon talok. Pohon taloknya ukurannya sangat besar dan teduh. Saking besarnya sampai batangnya menjuntai ke bawah. Apalagi ada banyak sekali buah talok di batangnya

Buah talok ini juga sering disebut sebagai buah kersen buah ceri versi Indonesia, meski buah ini bukan asli Indonesia.
IMG20220621093743.jpg
Buah talok berukuran kecil dan hijau dan berubah menjadi berwarna merah terang ketika matang dan siap dipetik. Buah talok sendiri memiliki rasa manis dan baunya agak harum.

Buah talok sangat mudah tumbuh di mana saja dari pinggir sungai yang sulit dijamah manusia hingga sekitar rumah. Tidak heran jika pohon talok bisa ditemukan seluruh penjuru Indonesia karena memang pohonnya mudah tumbuh di mana-mana.
IMG20220621093732.jpg

Orang Malaysia menyebut talok ini kerukup siam dan secara umum orang indonesia kenyebutnya kersen. Sebutak talok ini umumnya di daerah orang Jawa. Adapun nama ilmiahnya adalah Muntingia calabura.

Buah talok ini mempunyai beberapa manfaat. Dengan mengkonsumsi buahnya juga dapat mengatasi berbagai masalah seperti peradangan, termasuk pembengkakan pada sendi hingga demam. Buah ini mempunyai sifat antibakteri dan antijamur.

Pohon talok ini sebenarnya berasal dari Amerika tengah yaitu Peru dan Bolivia. Pada sekitar abad ke 19 bibit pohon talok ini dikenalkan di negara Filipina dan akhirnya menyebar seluruh Asia, termasuk Indonesia. Bahkan kami sendiri sudah menganggap pohon talok ini sebagai tanaman lokal.

Untuk memetiknya biasanya pohonya tidak dipanjat, tapi dengan menggunakan tongkat kayu kecil yang diujungnya diberi wadah kecil agar buahnya tidah jatuh ke tanah.

Terima kasih atas kunjungan dan dukungannya.

Hormat saya @majanan

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Thank you so much for participating in the competition. You are presenting in a very beautiful way with seasonal fruits.

Postingan yang anda lakukan adalah sebuah postingan yang sangat menarik terimakasih banyak sudah berbagi sama kami semoga anda beruntung 👍

Thank you very much for your nice post and photos!
#club75