Halo sahabat lasak ๐๐
Apa yang ada pikiran kamu ketika mendengar kata Padang? Kalau saya tebak, ada yang nyebut : Rendang, Minang, Urang Awak, Rumah Gadang, Pandai Berdagang, Tanah Abang. Ada yang betul? Padang memang identik dengan hal-hal yang saya sebutkan di atas. Tapi yang gak boleh lupa, Padang adalah ibu kota provinsi Sumatra Barat. Nah, cerita perjalanan saya kali ini adalah ketika menginjakkan kaki di kota Padang, yaitu di pantai Padang, landmark di tepian kota.
Menapak di Kota Padang
Sebagai ibu kota Sumatra Barat, Padang jadi salah satu kota yang banyak di kunjungi wisatawan, baik lokal maupun internasional. Kota terbesar di pantai barat Sumatra ini merupakan pintu gerbang barat dari Samudra Hindia. Sejak dulu, saya kagum dengan adat budayanya. Meski tidak tinggal di kota Padang, tetapi keseharian saya sudah biasa dengan hal-hal yang berbau Padang. Sebutlah makan nasi Padang, sate Padang, berteman dengan orang Padang, belanja si toko orang Padang, tau tentang cerita Datuk Maringgih dan Siti Nurbaya serta banyak lagi hal lainnya. Makanya ketika saya menapak di kota Padang, ada perasaan bangga dan terharu.
Kota Padang sudah sangat maju. Selain pusat kuliner dan budaya, kota ini juga sebagai kota belanja. Pasar Raya Padang adalah sentra perniagaan. Tak heran jika kota Padang menjadi destinasi yang dipilih oleh ibu-ibu atau kelompok pedagang yang ingin berwisata sekaligus belanja. Saya punya beberapa kenalan dari Malaysia yang sering kali ke Padang untuk berbelanja. Tapi perjalanan saya ke Padang kali ini bukan untuk belanja, melainkan untuk melihat keindahan pantai di Padang. Salah satu pantai yang saya kunjungi adalah Pantai Padang.
Baca Juga ๐ Batu Maroppa - Batu Menggendong, Samosir
Pantai Padang
Pantai Padang menjadi salah satu tempat saya bersantai di kota Padang. Udara pagi sangat segar. Apalagi ada hembusan angin laut dan deru ombak. Pantai Padang dikenal juga dengan nama Taplau atau Tepi Lauik. Pantai ini bisa dikatakan sebagai pantai favorit di kota Padang. Hampir semua wisatawan menyempatkan untuk singgah di pantai ini. Apalagu pantai ini buka 24 jam dan biasanya makin semarak di kala sore dan malam hari.
Saat ini pantai Padang semakin cantik dengan adanya jalur pedestarian atau pejalan kaki. Kita bisa jalan disepanjang pantai dengan nyaman. Apalagi di tepian pantai banyak tempat santai dan penjual makanan. Mungkin karena kami berkunjung di pantai ini kala pagi hari, jadi suasana tak begitu ramai. Hanya beberapa orang saja yang tampak berjalan kaki dan sebagian lagi tampak duduk santai ditepi pantai.
Sahabat lasak, inilah cerita saya ketika berkunjung ke pantai Padang, *landmark di tepian kota. Semoga kelak kamu juga bisa datang kemari ya ๐๐
Rabu, 26 Januari 2022
"Lasaklah, sejauh dan sebisa mungkin, karena hidup adalah bergerak"
Kaki Lasak : Steemit -Travel Blogger
Follow Me :
Hive.Blog : Kaki Lasak
Blog/Website : Kakilasak.com
Facebook Husaini Sani
Instagram kaki lasak
Youtube Chanel : Kakilasak Official
Whatsapp +6282166076131
Kayaknya tamasya keliling sumatera yang sangat asik ya bang @kakilasak.. ๐๐
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Iya nih, Sumatra banyak tempat menarik. mau nya sih jalan jalan terus ya hehe
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Ke lhokseumawe kapan jadwal nya bang.. ๐๐
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit