Selama pagi sahabat whereIN.
pada pagi ini saya memposting salah satu jenis buah-buahan yaitu Buah rambutan.
Rambutan merupakan buah yang banyak tumbuh di negara dengan iklim tropis seperti Indonesia. Buah dengan ciri khas rambut yang tumbuh di sekeliling kulit tersebut kini sedang memasuki musimnya.
Tak hanya enak, buah ini juga mengandung sejumlah nutrisi, yakni vitamin C, tinggi serat, zat besi, fosfor, protein, dan mineral. Diketahui, jika Anda mengonsumsi 5-6 buah rambutan, Anda bisa memenuhi kebutuhan vitamin C sebesar 50 persen.
Buah bernama latin Nephelium lappaceum memiliki rasa yang manis dan menyegarkan bila matang sempurna. Di musim rambutan seperti ini, tentu Anda akan dapat dengan mudah menemukannya di pasar hingga supermarket.
[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)