Halo sahab...

in hive-193186 •  3 years ago 

Halo sahabat wherein semuanya.

Semoga hari ini kita semua masih diberikan kesehatan oleh yang kuasa dan dapat beraktifitas seperti sedia kala.

Oke di postingan kali ini saya akan membagikan sedikit cerita mengenai praktikum yang kami lakukan di Takengon. Pada bulan Juni lalu, kami dari kampus Politeknik melakukan praktikum ke Takengon, tepatnya di PLTMH Angkup I dan II. Dan juga melakukan pengukuran debit aliran air di sungai tersebut.

Praktikum berlangsung selama tiga hari, disini kami belajar banyak hal termasuk mengenal lebih detail komponen - komponen yang ada pada Pltmh.

Hari ke-1 kami melakukan perjalanan ke PLTD Takengon, disini kami mengenal lebih detail komponen-komponen Pltd dan berbincang lebih banyak dengan operator disana mengenai Pltd.

Hari ke-2 kami melakukan perjalanan ke PLTMH Angkup, disini kami melakukan pengecekan dan observasi terkait komponen - komponen yang ada disana. Dan juga berbincang lebih banyak dengan operator disana.

Hari ke-3 kami menuju sungai Angkup, disini kami melakukan praktikum pengukuran debit aliran air. Mengukur ini menggunakan dua metode yaitu, manual dan menggunakan current meter.

Oke sekian kisah hari ini, terimakasih sudah menyempatkan waktu untuk membacanya. follow me @kolass

Wassalam.

[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!