Tentang cinta takkan pernah cukup kata menjabarkannya.
Begitu luas makna, beragam cara mengejawantahkannya.
Tentang cinta, banyak mulut bisa melafalkan. Tapi tak semua diri bisa membuktikan. Memahami dengan putihnya hati.
Bukan nafsu menghantui, merayu demi memenuhi hasrat diri.
Pernahkah engkau melihat cinta sejati? Cinta yang hanya dipisah mati.
Lihatlah mereka, kusebut lelaki sejati.
Aku selalu memimpikan itu untukmu.
Hidup untuk satu wanita demi cinta abadi.
Menemani hingga Tuhan menjemput salah satu pergi.
Tentang kamu, aku hanya ingin satu.
Saling cinta selama hidup sementara di dunia menuju abadi di surganya.
Semoga semesta mengamini.
[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)