Habis gelap terbitlah terang

in hive-193562 •  3 years ago  (edited)

IMG_20210806_123302_299.jpg

Sidang skripsi memang tak jarang membuat mahasiswa cemas dan merasa dihantui oleh serangan pertanyaan-pertanyaan dari dosen penguji.

Dalam sujud aku berdoa agar Allah memudahkan segala urusanku, Agar Allah lembutkan hati dosen-dosen pengujiku😄, agar suasana sidang tidak begitu menegangkan, dan agar aku bisa lulus di tahun ini.

Rasa gugupku tidak bisa dihindari lagi, terlebih ketika salah satu dosen pengujiku tidak bisa dihubungi dari sejak kemarin, aku khawatir beliau lupa dengan jadwal sidangku, sudah jam 9 beliau masih belum bisa dihubungi, aku menanyakan solusi kepada teman-temanku, dan salah satu dari mereka menyarankan agar aku mendatangi tempat yang biasa beliau datangi untuk rapat, karena tanggal 30 kemarin beliau mengatakan bahwa hari ini beliau akan rapat dari jam 9-11, makanya sidangku akan dilaksanakan di jam 12.
Aku sudah mendatangi dua tempat yang menurut temanku menjadi tempat yang biasa beliau hadiri untuk rapat, namun kata staf di gedung di tempat tersebut beliau tidak sedang rapat disitu.

20210804_162915.jpg

Jam sudah menunjuk ke pukul 11, aku harus segera menuju ke akademik untuk mengambil map sidang dan infokus. Laptop yang biasa aku pakai mendadak tidak bisa dihidupkan padahal sebelumnya tidak ada masalah, Aku tambah panik, rasanya di setiap langkah ada saja hambatan yang bikin gregetan, temanku terus mencoba untuk menghidupkan lagi laptopku, akhirnya hidup juga, lalu infokusnya juga tidak bisa dihubungkan, ketika pembimbing 2 ku datang, beliau mencoba membantuku untuk menghubungkan infokus dengan laptop, namun masih belum berhasil, beliau menyarankan untuk memakai laptopnya saja, terlebih laptop yang aku gunakan harus di carger selalu, takutnya mati tiba-tiba saat presentasi nanti. Laptopnya sudah diganti dengan laptop beliau, nsmun infokusnya masih belum bisa terhubung juga.

Jam 12 sidang sudah harus dimulai, salah satu pengujiku masih belum datang juga, pembimbing 1 ku yang bertindak sebagai ketua sidang mengatakan bahwa sidang akan segera di mulai, setelah beliau membuka sidangnya aku diminta untuk mengaji beberapa ayat al-qura'an.

Sebelumnya aku sudah memberi tanda di al-quran milikku di surah at-Taha, aku berencana mengaji di ayat 25-27 surah Taha yaitu ayat tentang doa penenang hati, tapi karena aku kurang fokus aku malah mengaji di surah Al-kahfi🤦‍♀️🤣.

Selesai mengaji ketua sidang menanyakan kemana salah satu penguji sidangku, setelah mengatakan bahwa beliau tidak bisa aku hubungi sejak kemarin, ketua sidang mencoba menelfon dosen penguji tersebut.
Aku lumayan ketakutan karena ekspresi ketua sidangku sudah agak berbeda, beliau terlihat sangat kecewa atas apa yang terjadi, aku berdoa dalam hati agar tidak terjadi masalah antara aku dan dosen tersebut dan antara ketua sidang dengan dosen penguji tersebut. Setelah beberapa kali di telfon barulah dosen penguji tersebut bisa dihubungi dan ketua sidang mengatakan kepada beliau untuk segera menuju ke ruang sidang. Alhamdulillah ketika bapak itu dosen tersebut datang suasananya tidak seperti yang aku takutkan.
Sidang pun dilanjutkan, pertanyaan-pertanyaan mengenai skripsiku satu persatu harus harus aku jawab. Setelah berakhirnya sesi tanya jawab ketua sidang me-skorsing sidang beberapa saat karena para penguji dan anggota harus mendiskusikan hasil sidangku. Aku dan teman-temanku diminta untuk menunggu diluar.

Sekitar 10 menit aku diminta untuk memasuki ruang sidang kembali. Kemudian sekretaris sidang mengumumkan hasil sidang, Alhamdulillah aku lulus😁.

VideoCapture_20210806-123910.jpg

Kemudian ketua sidang menutup sidang, sesi terakhir adalah sesi foto-foto.

Jam 14.00 giliran dua orang temanku yang sidang, yang satu teman saat aku KPM di Takengon yaitu Shella, dan yang satu lagi teman sekamarku Devi.
Hari itu adalah hari bahagia kami bersama. Bisa lulus sidang adalah kebahagian terbesar bagi mahasiswa.

IMG-20210804-WA0049.jpg

IMG-20210804-WA0067.jpg

IMG-20210804-WA0038.jpg

Alhamdulillah, kuucapkan terimakasih kepada kedua orang tuaku tercinta, kepada dosen pembimbing, dosen penguji dsn sekretaris sidangku, kepada abang-abang dan kakak-kakakku tercinta, kepada semua sahabat yang dengan tulus membantu dan mendoakanku🤗.

Note: postingan ini menceritakan tentang kegiatanku di tanggal 4 agustus 2021

Banda Aceh, 6 Agustus 2021
By.@lizameliza

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Barakallah Fi Ilmik zaa🥺

Aamiin🤲 barakallah fii ilmik juga buk dokter🤲

Eh belum hai

Fii ilmik sebelum wisuda😄

🙃