aku dan Devi masih berkelana mencari kos baru, hari ini kami melihat-lihat kos yang ada di Lampineung, namun dari beberapa kos yang kami datangi kosnya sudah penuh.
Matahari siang ini sangat terik, kepalaku terasa bersenyut, Devi pun mengatakan iya juga kelelahan dan kepingin minum es cendol yang ada di lapangan tugu Unsyiah, dia pesan cendol dan aku pesan kelapa muda.
Saat kami sedang menikmati minuman yang sudah kami pesan, datang seorang pelanggan yang berpenampilan seperti ustaz bertanya kepada sang penjual, "pak ini kelapanya ada yang isinya bagus?. "kita coba buka dulu pak, tapi ini kelapanya masih baru-baru", kata sang penjual.
"Oke, saya pesan satu ya untuk diminum disini". "Baik" sang penjual mengiyakan.
Setelah kelapanya dibuka, sang penjual menanyakan kepada bapak tersebut pas atau tidaknya isi kelapanya seperti yang si pelanggan inginkan.
"Pas kan sudah dibuka", kata si pelanggan. "Kalau tidak pas biar saya cari yang baru kata si penjualnya lagi".
Si pelanggan pun menggeleng mengisyaratkan sudah boleh, tidak perlu ditukar lagi.
Aku yang berada tidak jauh dari mereka sudah sedari tadi memperhatikan pemandangan yang menurutku lumayan menarik untuk diperhatikan.
Sang pelanggan duduk di sebelah meja kami, beliau menegur kami dengan senyum ramahnya. Beliau menanyakan kami kuliah dimana, kuliah di fakultas apa, jurusan apa, kuliahnya sudah semester berapa sampai ke pertanyaan pembimbing satu dan dua nya siapa. Dan ternyata beliau banyak mengenal dosen-dosen di prodi kami.
Lalu aku berfikir sepertinya beliau adalah salah satu dosen di kampus kami, dan saat aku menanyakan beliau hanya tersenyum dan mengatakan jika beliau tidak terlalu kenal juga dengan nama-nama yang beliau sebutkan tadi.
Ketika beliau ingin membayar kepada si penjual beliau mengatakan ingin membayar juga pesanan kami, kami sudah menolak namun kata si penjual tidak apa-apa sekali-kali😄.
Alhamdulillah juga anak kos seperti kami ini bisa ngirit karena ada orang baik😄. Si devi mengatakan ih baik kali bapak itu ya, kayak adem aja gitu lihatnya😄.
Begitulah suatu kebaikan, jangankan merasakannya membayangkan saja pun akan terasa adem.
Terimakasih orang baik🙂 semoga Allah membalas dengan kebaikan pula🤲
Alhamdulillah, rezeki mahasiswi shalihah yaa...
mudah-mudahan nanti kita bisa meniru kebaikan si bapak, aamiin
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Alhamdulillah😁, aamiin
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit