Tentang polemik SINTA

in indonesia •  6 years ago 

Salah satu artikel investigasi yang dimuat di majalah Science 11 Januari 2019 menjadi pemicu diskusi yang hangat di kalangan ilmuwan Indonesia. Mengulas tentang SINTA, platform bibliometrik Kemenristekdikti yang berjudul How to shine in Indonesian science? Game the system, makalah yang ditulis oleh Dyna Rochmyaningsih direspon secara beragam. Ada yang kaget, karena memang tidak pernah peduli dengan SINTA. Sehingga, heran melihat ada sejumlah ilmuwan yang bermain-main dengan sitasi. Ada pula yang tidak peduli karena fokus di riset dan mempublikasikannya di jurnal bereputasi, sehingga tidak mengejar jumlah publikasi sebanyak-banyaknya dengan beragam cara. Ada pula yang beranggapan bahwa tulisan tersebut menjelek-jelekkan Indonesia di mata ilmuwan internasional. Inisiatif negara, meskipun masih belum sempurna, selayaknya dihargai.

Apapun responnya, ini merupakan sinyal yang baik. Adanya respon positif atau negatif terhadap reportase tersebut, akan mendorong awareness kalangan ilmuwan bahwa ada yang perlu diperbaiki di negeri ini. Salah satu tanggung jawab ilmuwan memang tidak boleh berdiam diri dan menyepi di menara gading kampus. Apa yang telah dihasilkan oleh kolega di Kementerian perlu dipelajari dan mendapatkan umpan balik. Dengan adanya reportase tersebut, semua berkesempatan introspeksi diri. Kemenristekdikti, para ilmuwan, lembaga riset dan universitas serta para pemangku kebijakan yang memerlukan dukungan para akademia untuk menghasilkan riset yang dapat dimanfaatkan dalam pelbagai kebijakan.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!