Ketika Waduk Pusong Lhokseumawe Menolak Sampah Manusia

in indonesia •  7 years ago  (edited)

Apa yang dipikirkan oleh manusia ketika membuang sampah di waduk ini? Bahkan air saja menolaknya, ia sengaja menolak sampah itu dan menggiringnya ke pinggir.

3153rye477.jpg

Air seperti sedang menyampaikan pesan kepada setiap manusia yang lewat, "jangan kalian buang sampah yang kalian produksi ke sini, karena aku bukan tempat pembuangan sampah!"

Dan benar saja, kita manusia memang banyak memproduksi sampah, tapi kita sering lari dari tanggung jawab dengan tidak mengelola sampah dengan baik.

l2n44vukzj.jpg

Kita dengan seenaknya membuang tanpa mempedulikan lingkungan sekitar, tanpa peduli bahwa ada yang tersakiti dengan kelakuan kita.

Waduk ini contohnya, airnya menolak sampah produksi kita. Ia menolaknya, tapi apakah manusia-manusia yang telah melakukan perbuatan mencemari lingkungan tidak sadar apa yang dilakukannya?

kx1ovgiube.jpg

Kemana Pemerintah Kota? kemana Dinas Kebersihan? Lukisan alam yang indah jadi rusak pemandangannya oleh produksi sampah manusia.


Foto: by. @baluembidi
Lokasi: Waduk Pusong, Lhokseumawe, Aceh

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!