Bersyukur Saat Bahagia Datang, Dan Bersyukur Juga Saat Kesedihan Datang

in indonesia •  7 years ago 

image

Memang menjadi diri sendiri itu tidak mudah, apalagi pengaruhnya lingkungan yang kita tempati, misalnya, lingkungan tersebut banyak orang-orang kaya dan mereka sukak mempamerkan barang-barang mewahnya. Sedangkan kita hanya lebih suka dengan barang-barang murah. Alhasil, sangat sulit menjadi diri sendiri. Namun bersyukurlah apa yang kita miliki saat ini dan hiduplah seperti apa yang di inginkan oleh diri sendiri.

Hidup sederhana dan selalu bersyukur atas nikmat yang telah di berikan oleh Allah SWT itu sangat penting sekali. Karna kebanyakan orang hidup sederhana karena keterpaksaan hal tersebut sangat tidak baik. Ciri-ciri orang yang hidup dengan sederhana adalah orang yang menampakkan kebahagiaannya dengan cara tersenyum dan selalu bersyukur.

Salah satunya pola hidup yang tidak sederhana adalah selalu melihat ke atas, bukan untuk memotivasi namun selalu berfikir bahwasanya dirinya masih banyak kekurangan, sehingga ia tidak menumbuhkan rasa syukur. Dan pada akhirnya dirinya berlagak seperti orang kaya agar menjadi orang yang terlihat di atas. Namun yang terjadi padanya bukanlah sebuah kehidupan sederhana melainkan kehidupan yang mewah dengan keterpaksaan akibat pengaruh lingkungan sekitarnya.

Menurut saya boleh melihat keatas, namun jadikan hal tersebut untuk memotivasi diri, disisi lain terkadang kita harus juga melihat ke bawah sesekali agar dapat menumbuhkan rasa syukur apa yang telah kita miliki. Karena masih banyak orang-orang yang berada di bawah. Maka kita sendiri harus menyadari harta hanya titipan sementara dari Allah SWT, yang diperlukan adalah amal ibadah.

image

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Intinya susah senang ttp bersyukur ya dek.

Betul sekali kak, intinya seperti itu😁👍