Ceritanya saya membaca satu artikel menarik, sayangnya saya tidak ingat lagi di mana saya membacanya, yakni tentang 13 hal yang sering tidak disadari oleh seseorang bahwasanya waktunya berlalu dengan cepat dan dia bahkan tidak sadar kalau waktunya itu tidak akan pernah kembali lagi.
1. Kamu menghabiskan waktu telalu banyak pada hal-hal yang seharusnya tidak kamu lakukan.
Orang yang paling tahu tentang aktivitas yang dilakukan dalam satu hari adalah diri mereka sendiri. Jika kamu menghabiskan waktu pada hal-hal yang tidak seharusnya kamu lakukan, maka sebenarnya kesitulah waktu berlalu.
2. Kamu terlalu banyak mengeluh, hampir pada semua hal.
Tanpa disadari, mengeluh juga menjadi salah satu alasan yang paling banyak membuang waktu, dari pada mengeluhkan gelap tiada cahaya kenapa tidak nyalakan lilin saja?
3. Kamu tidak mengasah otakmu (Belajar hal baru).
Karena aktivitas belajar adalah kegiatan seumur hidup, tak peduli umur, waktu dan tempat.
4. Kamu terlalu banyak melakukan negatif self-talk.
Ini juga salah satu alasan yang menyedot hampir sebagian besar waktu kamu, dari pada berbicara negatif, lebih baik menghabiskan waktu melakukan positive inner talk.
5. Kamu merasa tidak terinpirasi.
Inspirasi itu ada di mana-mana, bahkan pada hal-hal yang tidak kita sukai. Percayalah, kadang inspirasi memang tak kunjung hadir, kalau sudah begini, pastikan asupan informasi dan ilmu ditingkatkan.
Perbanyak melihat, mendengar dan membaca, karena sumber inspirasi ada di mana-mana.
6. Kamu tidak merencanakan masa depan dengan baik.
Konon katanya, gagal dalam merencanakan berarti merencanakan kegagalan.
7. Kamu menghabiskan terlalu banyak waktu bersama orang yang tidak membantumu untuk berkembang dan maju.
Teman yang baik akan membantumu untuk berkembang, membantu untuk menjadi lebih baik, dari segi dunia maupun akhirat. Berteman boleh dengan siapa saja, tapi selektif itu harus. Bukan tanpa alasan, karena teman duduk menentukan prestasi.
8. Kamu ketagihan dengan Internet, gawai dan media sosial.
Internet ibarat mata pisau yang bisa digunakan untuk hal baik dan juga hal buruk. Dalam hidup ini yang diperlukan itu adalah keseimbangan, berlebihan dan ketagihan sama sekali tidak baik.
9. Kamu menghabiskan uang pada hal-hal yang tidak perlu.
Periksa kembali kemana uang kamu mengalir dalam sehari, bisa jadi kamu tidak perlu menghabiskan uang pada hal-hal yang memang sangat tidak diperlukan.
10. Kamu tidak tidur secara berkecukupan.
Tidur itu ibarat mengumpulkan kembali tenaga untuk kembali bergerak maju dan beraktivitas. Tidur yang tidak cukup akan berdampak pada kegiatan-kegiatan yang lain.
11. Kamu tidak menjaga kesehatan tubuhmu.
Tubuh adalah kendaraan dari pikiran, jika tubuh sakit, maka pikiran tidak bisa jalan. Kesehatan harus dijaga sebagai aset bagi kendaraan pikiran.
12. Kamu tidak berani meninggalkan zona zaman.
Easy to say, difficult to do, butuh energi dan kekuatan besar untuk meninggalkan zona zaman seseorang.
13. Kamu tidak suka dengan kehidupan kamu yang sekarang.
Nah yang terakhir, apa kamu suka dengan kehidupan kamu yang sekarang? Jawabannya ada pada diri sendiri masing-masing :D
Demikianlah 13 hal ciri-ciri waktu seseorang terbuang tanpa disadari, tulisan ini pernah tayang di laman Medium pribadi.
[email protected]
🌐
eSteem.app
| 👨💻GitHub
| 📺YouTube
✍🏻
Telegram
| 💬Discord
Thanks for mentioning eSteem app. Kindly join our Discord or Telegram channel for more benefits and offers on eSteem, don't miss our amazing updates.
Follow @esteemapp as well!
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
wah saya termasuk donk
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Hi, @iqbaladan!
You just got a 0.52% upvote from SteemPlus!
To get higher upvotes, earn more SteemPlus Points (SPP). On your Steemit wallet, check your SPP balance and click on "How to earn SPP?" to find out all the ways to earn.
If you're not using SteemPlus yet, please check our last posts in here to see the many ways in which SteemPlus can improve your Steem experience on Steemit and Busy.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit