Berburu Wisata Kuliner Enak Khas Kota Palembang

in indonesia •  6 years ago 

Apakah anda pernah berkunjung ke Kota Palembang nan asri ?

Selama ini Kota Palembang terkenal sebagai salah satu kota yang kaya akan objek wisata religi dan budaya. Namun jika anda kurang begitu berminat liburan ke sini sambil mengunjungi museum yang banyak ada di pusat kota, anda dapat berburu objek wisata kuliner yang juga cukup terkenal hingga keluar kota bahkan keluar pulau ! Kota Palembang memiliki ragam masakan yang cukup enak untuk anda cicipi saat berlibur ke sini bersama dengan keluarga atau teman – teman. Sehingga kota ini cocok dikunjungi oleh mereka yang menyukai hobi makan atau penikmat wisata kuliner.

Seperti dijelaskan di atas, bagi penikmat wisata kuliner, kota ini menyediakan banyak tempat destinasi yang menjamin anda pasti menyukainya, di mana sebagian besar makanan yang tersaji adalah disukai oleh banyak orang sehingga makanan ini ada di semua tempat dan sangat mudah untuk menemukannya dengan cita rasa kelas masakan resto tetapi harga yang terjangkau.


Gambar : Pempek Palembang bercita rasa khas

Nah sebagai bahan rekomendasi bagi anda yang baru pertama kali berkunjung ke sini dan ingin menikmati serunya berburu objek wisata kuliner, berikut ini kami tampilkan beberapa makanan khas warga Palembang yang wajib untuk anda coba jika secara kebetulan sedang berkunjung ke sini.

Pempek

Siapakah yang tak mengenal makanan khas Kota Palembang yang satu ini ? Namanya adalah Pempek. Terbuat dari bahan dasar yaitu ikan laut, tepung beras dicampur dengan tepung sagu. Cara penyajian adalah ditata sedemikian menarik lalu diberi saos pelengkap bernama saos cuko kental yang rasanya sangat nikmat. Makanan ini sudah lama sekali dikenal di Palembang, dan saat ini sudah memiliki banyak variasi dari bahan yang digunakan hingga saos sebagai teman makan Pempek. Contohnya adalah ada Pempek kapal selam, Pempek lenjer, Pempek keriting, Pempek adaan dan yang lainnya. Meskipun di seluruh Indonesia tersedia sajian menarik bernama Pempek, namun anda wajib mencoba yang namanya Pempek Palembang asli, rasanya memang berbeda dan mampu menjamin anda pasti ketagihan dan menyukainya.

Pindang Patin

Masakan khas laut ala warga Palembang bernama Pindang Patin ini merupakan makanan yang sama terkenalnya dengan Pempek tersebut di atas. Rasanya adalah segar dan super pedas, cocok dicicipi oleh anda yang menggemari ragam masakan super pedas dan penyuka seafood. Bahan utama membuat masakan ini adalah Ikan Patin, diberi campuran bumbu contohnya cabe merah, cabe rawit, bawang putih, bawang merah dan bumbu rempah lainnya ditambah dengan potongan buah mangga mentah atau nanas. Pindang enak disantap bersama dengan sepiring nasi putih dan diberi menu pendamping yaitu Sambal Mangga atau Sambal Tempoyak.

Laksan

Kuliner khas Kota Palembang yang ketiga adalah mirip dengan sajian masakan dari mie bernama Laksan. Di Palembang sendiri anda akan kesulitan membedakan antara Laksan dengan Pempek Lenjer, keduanya memiliki tampilan sajian yang menyerupai sama persis satu dengan yang lainnya. Laksan disajikan bukan dengan menu pendamping berupa saos cuko namun disiram dengan kuah santan yang kental bercita rasa gurih dan agak pedas sesuai dengan selera si pembeli. Yang menjual Laksan dengan mudah dapat anda jumpai di ‘conter food mall – mall’, taman kota hingga pasar – pasar tradisional. Rasanya mantap untuk dijadikan sebagai menu sarapan pagi atau pendamping makan nasi pada waktu siang hari.

Yang terakhir adalah Tekwan yang menyerupai masakan tersebut di atas, hanya saja rasanya mirip bakso ikan, diberi kuah kaldu udang lalu taburan seledri, daun bawang, bawang goreng, dan terakhir diberi bihun dan jamur kuping. Selamat menikmati dan selamat berlibur.

Penulis : Kadek Nila Utami
([email protected])

Sumber tulisan :

Sumber gambar :

Byteball tebar hadiah. Segera klaim airdrop anda!.

Voting bot @kakibukit: kirim 0.002 - 0.04 SBD + memo = URL, voting setiap 2.4 jam, min ROI 10%, max age 3.5 hari, jenis posting bukan komentar.

Pilih @puncakbukit Sebagai Witness Anda - setiap suara menentukan.

  • Akses halaman Witness Voting.
  • Scroll down sampai bawah.
  • Ketik "puncakbukit" di textbox berikut.
  • Klik tombol "VOTE".
  • Kami akan follow anda.. ;-)
  • My Witness Update

Lihat juga:

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!