Sabtu, 3 Agustus 2019 siswa kelas 6 SD Negeri Surakarya 02 Desa Susukan Kecamatan
Bojonggede Kabupaten Bogor melakukan kerja bakti/ gotong royong membersihkan lingkungan sekolah kami. Gotong royong tersebut dilakukan rutin seminggu sekali secara bergilir setiap kelas.
Salah satu kerja bakti/ gotong royong yang sedang dilakukan oleh siswa kelas 6 hari ini adalah membersihkan toilet. Toilet sekolah kami memang sederhana tetapi kami merasa berkewajiban untuk membersihkanya. Kami menyadari bahwa kebersihan harus diciptakan untuk menjaga kesehatan warga sekolah.
Sebetulnya kami warga sekolah sangat mendambakan adanya sarana MCK (.baca : toilet) yang memadai dan bagus, agar kami tidak antri saat ingin ke kamar mandi. Kami berharap pihak terkait dapat lebih memperhatikan keadaan sekolah kami. Tapi kapan ya?
Biarlah untuk saat ini MCK ( toilet) di sekolah kami begini adanya. Kami akan tetap merawatnya. Mudah - mudahan kebiasaan kerja bakti / gotong royong yang memang sudah menjadi warisan leluhur dapat kami jaga selamanya. Karena hanya dengan kebersamaan semua pekerjaan berat akan terasa ringan.