BAIT RENUNGAN TRADISI

in indonesia •  7 years ago  (edited)

Jangan salahkan tradisi
Jangan salah dirimu
Terimalah pemberian ini
Pemberian yang berarti
Bagai kelahiran yang tidak bisa dipilih
Dengan seperti apa dirimu lahir

Baik buruknya pemberian ini
Harus bisa diterima dengan kebanggaan diri
Sebab itu akan lebih bermakna jika kau pahami
Meski diawal berlawan dengan keinginan hati
Tapi jika dipahami itu adalah takdir yang harus dijalani
Pertahankan meski itu pahit

Untuk apa merubah tradisi
Jikalau dirimu tidak bisa merubah takdir
Karena sebab hal itu tidak menghargai sang pencipta tradisi
Wahai kerabatku berbanggala dengan tradisi yang kau punya
Karena kau dilahirkan untuk menerima takdir itu

Wahai kerabatku renungan tradisi akan membangkitkan jiwamu dari penilaian buruk
Jiwamu akan mensirnakan penilaian buruk jika kau paham jika kau bangga dengan apa yang kau miliki
Jangan biarkan atap itu menghalangi pohon itu tumbuh
Sebab pohon itu tidak pernah menyerah untuk menorobos atap tersebut untuk menggapai sinar mentari
Maka dari itu mari kita bersatu untuk merobohkan atap itu agar tidak merubah pertumbuhan pohon tersebut
Sebelum atap itu mempertebal materialnya

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Kami telah upvote yah..

Thank you 😊