Mawar yang ada di hati
Dulu mekar berseri
Dengan kelopaknya yang indah
Dan baunya yang semerbak
Tetapi semua itu punah sudah
Bunga itu tak lagi berseri
Tak lagi wangi baunya
Kelopaknya gugur satu persatu
Tak ada lagi embun pagi
Yang menyegarkannya
Dan panas matahari
Yang menyinarinya
Kasih....
Kaulah embun pagi
Dan panas matahari itu
Datanglah pada diriku
Dan kembangkanlah mawar di hatiku