Sejatinya Tak Ada Jalan Buntu Dalam Hidup

in indonesia •  7 years ago 

Banyak sekali orang yang mengeluh tentang hidup yang tak kunjung mendapatkan jalan. Ya sudah merasa berusaha semaksimal mungkin namun tetap saja tujuan tak kunjung tercapai. Pastinya kondisi tersebut pernah dialami oleh setiap orang, namun respon setiap orang terhadap kondisi tersebut berbeda-beda. Ada yang menganggap memang perlu berusaha lebih keras ada yang sebaliknya, menganggap telah menemui jalan buntu.

way.png
selalu ada jalan bila kita mau berusaha

Dinamika kehidupan seringkali mengantarkan kita pada sesuatu yang tidak sesuai dengan keinginan kita. Bahkan lebih sering menemui sesuatu yang tak sesuai dengan garirah. Ya.. hal inilah yang sering diasosiasikan dengan menemui jalan buntu. Padahal... bila kita mau merubah sudut pandang sedikit saja, bisa jadi itu salah satu cara Tuhan untuk kita agar berusaha lebih keras lagi dan terus berserah terhadap-Nya.

Memilih untuk berhenti berusaha justru sama saja dengan menutup jalan yang bisa jadi sebentar lagi akan kita capai. Dan bila kita sudah melakukan hal tersebut, maka perjalanan kita akan lebih lama dan lebih panjang dari sebelumnya. Secara tidak langsung saat kita berhenti berusaha kita sama saja telah memulainya lagi dari nol, dari dasar. Padahal sebelumnya kita telah berjalan mengarungi berbagai fase kehidupan.

Sekali lagi tak ada jalan buntu di hidup kita. Hidup adalah perjalanan. Bila kita berhenti karena merasa mengalami jalan buntu berarti sama saja kita telah melepas tanggung jawab terhadap diri kita sendiri. Tak ada segala sesuatu yang instan. Semua itu butuh proses dan tahap pertahap. Karena segala sesuatu yang datangnya instan, maka perginya juga akan instan pula.

Tetap semangat.. Karena hidup hanya sekali, sayang bila disia-siakan begitu saja.

Salam,

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

intinnya berusahalah semampu kita untuk menuju ke jalan yang lebih baik, karena setiap cobaan pasti ada hikmahnya,. dan tidak akan pernah ada cobaan di luar batas kemampuan seseorang,..

@rkb salam kenal dari saya di aceh,..
please follow me @nuryatonhusna

Tetap semangat!! Maju terus pantang kendooorrr

Tapi kalo di Ungaran ada banyak jalan buntu yang buat nyasar,hihihi