Bersahabat Dengan Gajah

in indonesia •  6 years ago  (edited)

IMG_3915.JPG

Gajah adalah sahabat manusa, persahabatan itu telah terjalin berabad abad yang lalu. Peradaban bangunan yang tersisa dari zaman dahulu itu tidak luput dari bantuan hewan besar ini, dengan tubuh yang kuat besar dia sanggung mengangkat benda yang sangat berat.

Di Aceh dalam sejarah pembangunan kerajaan itu dibantu oleh gajah, untuk pertahanan dari serangan musuh juga digunakan jasa dari si Gajah, dia sangat setia melayani manusia dengan sepenuh hatinya, dan masyarakat zaman dulu pun tidak pernah meragukan kesetiaan dari hewan ini.

Sejak berabad yang lalu manusia bisa hidup berdampingan dengan Gajah tanpa harus berkonflik dengannya, Hewan ini begitu di hormati dikalangan masyarakat Aceh dulu dan jika ada yang bertemu dengan gajah liar masyarakat akan berdialog selayaknya manusia dengan mengatakan “Kruseumangat Tgk Rayek, hajat lon lewat ditempat gata, hana laen niet neut mita raseuki” begitulah kira kira dialognya, dan gajah pu tidak akan mengganggu kita selama niat dan tingkah kita tidak menyakitinya.

IMG_3928.JPG

Gajah adalah hewan yang sangat pandai, setia dan juga pendendam, jadi jangan sekali kali mencoba menyakitinya, tapi ketika kita mencoba bisa hidup berdampingan dengan dia tanpa mengganggu habitatnya dia akan sangat setia dan akan menjaga habitat dari manusia.

Banyak fakta fakta mengenai gajah adalah hewan pendendam, banyak manusia yang menjadi korbannya, hal ini dikarenakan kemungkinanada sesuatu hal yang dilakukan sehingga menyakiti hati si gajah, diceritakan bahwa pernah ada seorang yang di ambil gajah dari kamarnya dirumah dan diseret keluar hingga terjadi hal yang tidak diingingkan.

IMG_3922.JPG

Oleh karena itu sudah selayaknya kita memperbaiki hubungan dengan sesama makhluk ciptaan Allah, baik sesama manusia maupun dengan hewan terutama gajah, kita kurangi sediki ego dalam memperluas lahan, karena hewan juga butuh habitat dan pemukiman untuk kelangsungan hidup mereka, hewan juga butuh makanan butuh tempat, ketika itu semua tersedia maka tidak akan ada lagi yang namanya konflik satwa, semoga kita bisa memperbaiki hubungan dan kembali bisa hidup berdampingan dengan hewan dalam hal ini adalah Tgk Rayek Alias Gajah.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Ketika manusia sudah memonopoli bumi, maka gajah pun beraksi hingga ke pemukiman penduduk. Pola hubungan manusia dengan mahkluk berbelalai itu memang harus diperbaiki.

Betul sekali brader, saya ingat dulu cerita turun temurun dari keluarga, bahwa zaman dlu gajah sangat di hormati.. Harus ada proses rujuk kembali agar hubungan bisa diperbaiki... Hehehe

Nyan tugas awak CRU, awak nyan yang tahu bahasa komunikasinya.

Nye bg, foto nyan watee lon peugot film documentary di CRU mane... mahhot yg leubeh tau watak gajah nyan...

Saya melihat bahwa di samping menjadi binatang yang ditakuti, gajah juga binatang mendapat penghormatan di Aceh @shofie