Kuliner Aceh Begitu Enak dan Lezat

in indonesia •  7 years ago 

2017-08-01 23.21.23.jpg

Assalamu'alamuaikum warahmatullahi wabarakatuh
Salam steemania semua, semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'afiat.

Banyak sekali wisata kuliner di Aceh yang bisa di kunjungi. Kali ini aku akan membagikan cerita singkat tentang wisata kuliner yang ada di Aceh,
Suatu ketika kami hendak menghadiri acara Volly Dharma Wanita yang diadakan di Meulaboh, Aceh, indonesia, berangkat dari tempat aku bekerja yaitu Pidie Jaya, Aceh, Indonesia, sekitar jam 18.00 Wib menuju kota meulaboh yang menghabiskan waktu 10 jam, setengah perjalanan kami singgah dulu di Banda Aceh, Aceh, Indonesia, untuk mencari makan malam.
Disinilah kami mulai mencari makanan khas aceh untuk bisa disantap.

Warung Nasi Kuliner Aceh " BANG NASIR "

Warung nasi "BANG NASIR" ini terletak di Lambaro, Aceh Besar, Aceh, Indonesia, yang banyak dikunjungi oleh masyarakat sekitar maupun para pelancong. Makanan yang disediakan sangat beragam seperti :
Kari bebek khas Aceh Rayeuk
Kari Ayam khas Aceh Rayeuk
Kari Kambing khas Aceh Rayeuk
Ayam Tangkap
Gulai Ikan Gabus
Keumamah
Kuah Pliek U

Kesemuanya diracik dengan resep khas Aceh Rayeuk, siapapun yang akan mencoba atau mencicipi masakan tersebut pasti ketagihan,
masakan khas Aceh Rayeuk ini di masak dengan menggunakan Bara Api dari Kayu sehingga rasanya akan berbeda dengan warung - warung yang lain.

20170728_211107.jpg

20170728_211210.jpg

20170728_211240.jpg

20170728_214012.jpg

2017-08-01 22.39.50.jpg

2017-08-01 22.40.59.jpg

2017-08-01 22.43.32.jpg

Setelah makan malam kami melanjutkan perjalanan menuju kota Meulaboh.

Sesampainya di Meulaboh, Aceh Barat, Aceh, Indonesia. Lagi - lagi kami melanjutkan kuliner yang berada di dekat pelabuhan Meulaboh. Berbagai macam makanan disediakan disini seperti :
Rujak Khas Meulaboh
Ice kelapa muda
Bu (Nasi) kulah
Ayam goreng
Bakso goreng

Kita bisa mencicipinya hidangan yang sangat lezat yang tersedia disini, dengan pemandangan yang indah didepan mata membuat semua makanan terasa enak dan lezat waktu disantap.

20170729_114136.jpg

20170729_114143.jpg

20170729_114037.jpg

20170729_114222.jpg

Setelah acara turnamen volly dharma wanita selesai, kami berangkat pulang pada hari minggu tanggal 30 juli 2017 sekitar jam 10 Wib. Dalam perjalanan pulang kami juga masih ingin sekali mencari makanan alias wisata kuliner yang menarik untuk disantap. Sampailah di Lamno, Aceh Jaya, Aceh, Indonesia, kuliner selanjutnya yaitu makan durian. Durian di daerah ini sangat manis dan bisa langsung dibelah sendiri membuat kita puas untuk menikmatinya, di tambah lagi dengan Pulut yang bisa dimakan dengan durian membuat kami lupa akan makan siang.

20170730_122454.jpg

20170730_122523.jpg

20170730_122617.jpg

20170730_124708.jpg

20170730_130821.jpg

20170730_130636.jpg

20170730_131137.jpg

Setelah makan durian tersebut kami melanjutkan perjalanan kembali menuju kota Banda Aceh, Aceh, Indonesia, sebelum sampai kami mencicipi kuliner selanjutnya yang berada di Leupung, Aceh Besar, Aceh, Indonesia.

Keude Mie Aceh Leupung

Sesekali cobalah menikmati hidangan mie kuning yang dimasak dengan limpahan rempah ini dengan suasana berbeda. Anda bisa menjatuhkan pilihan ke Keude Mie Aceh Leupung di Kilometer 24 Jalan Banda Aceh – Meulaboh.

Berada di pinggir jalan besar, warung mie berupa kios permanen dua pintu itu sangat mudah ditemukan. Orang yang melintasi jalan di kawasan Aceh Besar ini kerap singgah untuk mencicipi mienya yang lezat. Bukan hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati hidangannya sambil merasakan angin pegunungan yang sepoi-sepoi.

Warung yang berada di Gampong Lamsenia, Leupung, Aceh Besar ini mulai berdiri sejak 2007. Dua tahun setelah tsunami memporak-porandakan Aceh, Indonesia.

Keude mie aceh leupung menyediakan berbagai Mie Aceh yang sangat enak dan lezat seperti :
Mie Aceh Kepiting
Mie Aceh Udang
Mie Aceh Cumi-Cumi
Mie Aceh Daging

20170730_154213.jpg

20170730_161509.jpg

20170730_162530.jpg

20170730_153527.jpg

20170730_153602.jpg

20170730_153738.jpg

20170730_155547.jpg

Cita rasa Mie Aceh Leupung sangat enak dan lezat membuat masyarakat aceh maupun turis mancanegara ingin menikmati hidangan tersebut.

Silahkan upvote dan ikuti saya @teukukhaidir. Terima kasih

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

nyan mangat sang @teukukhaidir

Ya memang paling enak itu @hattaarshavin. Boleh di coba

Luar biasa postingan anda @teukukhaidir. Anda telah mempromosikan beberapa wisata kuliner yang ada di daerah Aceh Indonesia untuk seluruh dunia melalui media Steemit yang sangat hebat ini. Masakan kuliner disini memang mempunyai cita rasa khas tersendiri. Karena menggunakan racikan bumbu dari rempah - rempah berkualitas yang berasal dari daerah Aceh sendiri. Salam, semoga sukses menyertai selalu.

Terima kasih @rizasukma. Semoga kita selalu berbagi untuk kemajuan indonesia, masakan khas aceh memang perlu dipublikasikan supaya dunia tau bahwa aceh benar-benar ada kuliner yang enak dan lezat.

Congratulations @teukukhaidir! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of posts published

Click on any badge to view your own Board of Honor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

By upvoting this notification, you can help all Steemit users. Learn how here!