Jodoh itu datang dari ALLAH

in islam •  7 years ago 

Jika datang kepada kalian seorang lelaki yang kalian ridhai agama dan akhlaknya, maka nikahkanlah ia. Jika tidak, maka akan terjadi fitnah di muka bumi dan kerusakan yang besar.” (HR. Tirmidzi)
Memilih seseorang untuk menjadi pendamping hiduo yang sesuai dengan kriteria memang tidak mudah. Banyak hal yang dipertimbangkan untuk menentukan siapa orang yang tepat menemani sepanjang hidup tersebut.
image
memilih pasangan merupakan urusan perasaan, sehingga ketika menemukan seseorang dirasa cocok, maka seseorang akan mengabaikan hal-hal yang seharusnya menjadi kriteria wajib. Padahal kriteria ini dapat menentukan baik tidaknya kelangsungan keluarga kelak.
image

Sebagai calon imam dan pemimpin dalam sebuah keluarga, tanggung jawab seorang suami memang sangat besar. Seorang suami harus bisa memberikan nafkah lahir dan batin serta harus bisa menjadi contoh kepala keluarga yang baik untuk istri dan anak-anak kelak. Adapun bagi kamu para wanita yang sedang memilih calon suami, sebaiknya perhatikan kriteria calon suami yang baik menurut islam.
image
Dalam memilih suami ada beberapa hal yang haru kamu perhatikan. Agama Islam mengatur seluruh aspek kehidupan termasuk urusan jodoh. Menurut hadist Nabi Muhammad SAW, setidaknya ada 4 kriteria ketika seseorang ingin mencari pendamping hidup.

Dalam sebuah hadist Rasulullah SAW bersabda yang artinya: “Perempuan dinikahi karena empat faktor. Karena hartanya, nasabnya, kecantikannya dan karena agamanya. Maka menangkanlah wanita yang mempunyai agama, engkau akan beruntung.” (HR Bukhari & Muslim)

image

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Sudah

Visiting back. Thanls for dropping by mine. ☺

Sempurna..!
Salam sukses...