Review Objek Wisata Taman Botani Sukorambi Jember

in jember •  6 years ago 

Kini tempat rekreasi unik menjadi buruan tujuan utama bagi wisatawan ketika memasuki musim liburan, seperti halnya taman botani Sukorambi Jember yang bukalah rekreasi taman biasa, lantaran desain wisata dibuat sedemikian rupa mengusung konsep tempat wisata bernuansa alam dan area edukasi. Sehingga sangat cocok menjadi sarana positif bagi wisatawan untuk lebih mencintai alam dan belajar tentang alam.

wisata kebun botani Sukorambi.jpg

Tempat rekreasi Jember ini begitu menarik dikunjungi terlebih bagi anak-anak, lantaran di sini mereka dapat mempelajari tentang alam seperti mengenal berbagai macam jenis tumbuhan. Menurut informasi didapatkan bahwa luas wisata berada di lahan seluas 8 hektar juga memiliki wahana kolam renang. Kebanyakan pengunjung melakukan aktivitas berswafoto, sebab panorama di sini begitu sayang dilewatkan seperti hamparan persawahan milik warga dan lembah sehingga suasana alami begitu kental terasa.

Agar lebih memudahkan dan memberikan rasa nyaman bagi wisatawan, pihak pengelola wisata telah menyediakan sejumlah fasilitas menarik diantaranya kolam renang, tempat istirahat berupa gazebo, kamar mandi umum, internet gratis menggunakan wifi, panggung terbuka untuk live music, wahana permainan outbound, restoran, kamar mandi untuk difable, lahan parkir luas, pondok-pondok rapat gaharu, area barbeque, pondok seni dan penginapan villa. Dengan kelengkapan fasilitas tersebut, diharapkan pengunjung merasa lebih nyaman berada di lokasi wisata.

Buat anda kebetulan berdomisili di Jember atau pun hendak liburan di kota Jember, maka wisata taman botani di Jember ini dapat dijadikan referensi objek wisata menyenangkan untuk dikunjungi. Selain dapat bersenang-senang ria, refreshing dan juga mendapatkan ilmu pengetahuan lebih mengenal tanaman-tanaman di sini.

Letak taman botani Jember di Jalan Mujahir, Desa Sukorambi, Kecamatan Krajan, Jember Jawa Timur. Lokasi wisata cukup dekat dengan pusat kota Jember yakni hanya 7,5 kilometer saja atau dihitung-hitung sekitar 13 menit, oleh sebab itu bukan sesuatu sulit ketika mencari lokasi wisata. Bila ada pertanyaan seputar objek wisata, silahkan langsung saja hubungi nomor telepon 0851-0070-7600.

taman botani sukorambi jember.jpg

Cukup membayar tiket masuk Rp. 12.000 weekday dan Rp. 20.000 weekend, wisatawan sudah diperbolehkan seru-seruan bermain di wisata taman botani Sukorambi. Sedangkan jam operasional wisata bukan mulai pukul 07.00 WIB dan tutup kembali pada pukul 16.00 WIB, buka setiap hari kecuali hari jumat libur.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Congratulations @sanjaya7! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 2 years!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!