Pertemuan 1 Tahun Sekali

in life •  6 years ago 

Setelah membuat janjian beberapa lama, akhirnya hari ini merupakan hari yang kami tunggu tiba saat. Tepatnya di warung Dimsum Kota Lhokseumawe menjadi tempat kami berkumpul. Jam 18.00 wib kami mulai berdatangan dari berbagai pelosok.


IMG-20180610-WA0025.jpg


Memang tidak terlalu ramai, hanya 12 orang. Ini karena domisili mereka tidak semua dari seputaran Lhokseumawe, ada dari daerah lain dan masih ada yang belum pulang kampung. Karena mereka harus mengerjakan tugas kerjaan mereka di ibukota Jakarta.

Biarpun hanya 12 orang, tetapi ketika kami berkumpul melebihi dari 12 orang. Maklum saja, hampir setahun lamanya kami tidak berkumpul begini.


IMG-20180610-WA0033.jpg


Banyak cerita yang keluar dari setiap mulut teman-teman. Ada yang menceritakan keluh kesah, keseharian dalam bekerja dan kesenangan ketika berkumpul anak istri. Ada yang menyedihkan ketika menceritakan masalah umur yang sedang lanjut, dan belum menemukan dambaan hatinya.

Ditengah kesunyian, terlihat keramaian karena pecah dengan suara gelak tawa yang sudah lama tidak terdengar. Gelak ketawa ini jarang kami dengar, hanya bisa 1 tahun sekali. Semoga tahun depan masih ada kesempatan dan umur panjang untuk bisa berkumpul seperti ini lagi. Cuma di akhir pertemuan kami, hanya mengingat sesama untuk bisa berkumpul tahun depan dengan membawa anak istri atau suami.

Kalau sahabat menyukai postingan saya silahkan di upvote, resteem dan ikuti @amryksr untuk bisa melihat postingan saya selanjutnya di feed anda.


Follow Me @amryksr


Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Buaka puasa bersama sangatlah senang dan bahagia,bisa berjumpa dengan keluarga dan kawan kawan.

Bubar ini sudah menjdi tradisi di dalam masyarakat, tujuan bubar ini salah satunya utk membangun, menyambung tali silaturahmi agar tdk putus

Kendati pun tidak terlalu rame, tapi terlihat sangat kompak bang @amryksr