Assalamualaikaum Warahmatullahi Wabarakatuh, Hai sahabat steemit, kali ini saya ingin berbagi tentang “Peran Orang Tua Dalam Penelusuran Minat dan Bakat Siswa”.
Minat
Menurut kamus besar Bahasa Indonesia Minat adalah kecendrungan hati yang tinggi terhadap sesuatu (saya tidak ada minat untuk belajar melukis). Menurut Slameto “minat merupakan rasa suka yang belebih serta adanya rasa keterikatan terhadap sesuatu hal atau aktivitas, tanpa ada yang menyuruh”. Jadi minat, keinginan hati yang mendalam terhadap sesuatu hal, baik benda, permainan, belajar, warna kesukaan, makanan favorit, atau cita-cita. Minat merupakan hal yang dilihat dalam diri sendiri dan memiliki hubungan dengan hal yang ada di luar diri dan dipengaruhi oleh faktor-faktor. Minat berhubungan dengan aktivitas dengan demikian minat bisa timbul pada masa tumbuh kembangnya seseorang.
Bakat
Bakat adalah dasar kepandaian, pembawaan sejak lahir yang dimilki oleh seorang anak manusia atau modal awal. Bakat merupakan kemampuan dasar yang perlu pengembangan seiring dengan pertumbuhan fisik. Menurut S.C Utami Munandar “Bakat adalah sebagai sebuah kemampuan bawaan dari seseorang yang mana sebagai potensi yang masih perlu untuk dikembangkan lebih lanjut dan dilatih agar dapat mencapai impian yang ingin diwujudkan”. Jadi bakat membutuhkan kepada pengembangan, dengan cara pendidikan dan pelatihan agar tercapai apa yang dicita-citakan oelh seseorang. Bakat bisa saja tidak berkembang jika tidak didukung oleh pendidikan dan pelatihan. Pengembangan bakat tidak mesti harus formil, bisa dilakukan di mana saja. Banyak orang tanpa harus duduk di bangku di sekolah tetapi bakatnya berkembang maksimal.
Penelusuran Minat dan Bakat siswa
Minat dan bakat jika digabungkan menjadi energi yang dahsyat untuk menggapai sebuah harapan dan cita-cita. Minat dan bakat merupakan dua sisi mata uang, begitulah hubungan yang sangat signifikan. Minat dan bakat siswa perlu didetek sedini mungkin supaya jangan salah arah dalam pembimbingan. Berbagai tes diadakan untuk mengetahui minat dan bakat siswa, memasuki sekolah SMA/SMK/MA sekarang ini siswa harus memilih peminatan mana yang harus dipilih, tentu tidak cukup dengan keinginan saja tanpa melihat bakat. Makanya tes minat dan bakat perlu diadakan. Apakah siswa cendrung ke Peminatan/jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) atau Ilmu Bahasa dan Budaya (IBBU) yang peminatan tersebut ada di SMA/MA.
Tes minat dan bakat memang tidak 100 % tepat sasaran ada juga yang melenceng dari yang seharusnya, ini bisa jadi instrumen yang digunakan tidak Valid dan Reliabel. Untuk itu perlu Instrumen yang baku dan Valid.
Peran Orang Tua
Orang tua memiliki peran yang sangat penting dalam penelusuran/penjajakan minat dan bakat siswa. Orang tua menaruh harapan banyak kepada anak supaya anknya sukses dalam mencapai cita-citanya. Cita-cita anak tidak bisa dibelokkan apalagi dipatahkan oleh orang tua, tugas kita selaku orang tua hanya mengarahkan jika keinginan anak itu positif, jika keinginan anak negatif tidak sesuai dengan norma dan agama perlu di hentikan. Itupun dilakukan dengan cara pendekatan agamis.
Banyak orang tua yang memaksakan kehendak pada anaknya pada pemilihan jurusan di SMA, orang tua menyuruh anaknya masuk IPA sementara minat dan kemampuan anak berada di IPS atau Bahasa begitu juga sebaliknya. Alasan orang tua bahwa anaknya ingin melanjutkan ke Kedokteran, Perawat, Teknik atau Sains. Papa mama anaknya disuruh masuk dokter karena papa mamanya suka. Saya sering mengatakan, janganlah cita-cita bapak ibu yang tidak kesampaian dulu, ibu paksakan pada anak, sehingga anak menjadi korban cita-cita orang tuanya. Kenyataan lain banyak anak yang duduk di satu jurusan tiba-tiba minta pindah ke jurusan yang lain dengan alasan yang berbagai macam, ada yang pindah dari SMK ke SMA , Ini terjadi bukan permintaan siswa justru permintaan orang tuanya.
Orang tua bijak
Orang tua yang bijak, bisa mengarahkan dan membimbing anaknya sesuai dengan minat dan bakat/kemampuan yang dimiliki oleh anaknya. Untuk mengetahui bakat anak dapat dilakukan cara-cara berikut: memperhatikan kebiasaan dan kesukaan anak, membiarkan anak mengekplorasi kemampuan yang dimilki, membangun komunikasi positif, memposisikan anak di posisi terdekat, memberikan waktu yang cukup untuk bersosialisasi, mengikutkan anak kebeberapa perlombaan, mengajarkan anak untuk bekerja keras, ber kebebasan anak untuk memilih, konsultasi dengan gurunya, berikan dukungan jika hal-hal yang dilakukan positif.
Janganlah kita menyesal seumur hidup akibat pemaksaan kehendak kepada anak dalam memilih jurusan sehingga membelokkan cita-citanya.
Terimakasih semoga bermanfaat
Referensi: 1. https://dosenpsikologi.com/cara-mengetahui-bakat-anak-sejak-dini
2. https://dosenpsikologi.com/perbedaan-bakat-dan-minat-dalam-psikologi
Lhokseumawe, 11 Januari 2018
SALAM STEEMIT, MAJU BERSAMA, HEBAT BERSAMA DAN SEJAHTERA SEMUA
Follow me@mukhtarilyas
gooods
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Orang tua harus benar kenal karakter dan bakat serta keinginn anaknya, beri mereka jalan, jangan paksa mereka ikuti kemauan orang tua, tapi bantulah mereka menjadi hebat karena mandiri dan berkepribadian kuat.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Sepakat...
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Saya setuju sekali bahwa orang tua sangat besar peranannya dalam penelusuran minat dan bakat anak, orang tua harus peduli dan kenal betul dengan anak-anaknya yang merupakan tanggung jawabnya.Selain itu saya pikir harus ada pencerahan bagi orang tua dan anak didik soal penentuan bakat dan minat, karena di Indonesia masih kental anggapan bahwa anak jurusan IPA itu pintar yang lain tidak, harus ada pencerahan bahwa bukan dunia medis saja yang akan menjamin kesejahteraan hidup masa depan. Salah satu contoh saat ini dunia literasi mulai di ramaikan oleh penulis-penulis yamg memerlukan kekeuatan bahasa disana.:)
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Peran orng tua sangat mempunyai peran dalam hal perkembangan pendidikan anak ,dan tanggung jawab yang utama ada pada orang tua.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Sangat penting bagi orang tua untuk lebih tau tentang anaknya, dalam hal minat dan bakat nya, agar anak lebih maju dan sukses dengan adanya dukungan orang tua.....
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit