Bendungan Krueng Keureutoe

in life •  6 years ago 

Waduk Krueng Keureuto terletak di desa Blang Pante kecamatan Paya Bakong, Kabupaten Aceh Utara, Aceh.berbatasan langsung dengan Bener Meriah.

Pembangunan Waduk tersebut direncanakan untuk mencegah terjadinya banjir besar, khususnya yang melanda Aceh Utara dan sekitarnya, pemerintah berinisiatif untuk membangun bendungan sebagai salah satu alternatif untuk mengatasi permasalahan banjir tahunan yang selalu melanda di Aceh Utara terutama di Kota Lhoksukon dan sekitarnya.

Bendungan Krueng Keureuto akan memiliki kapasitas 215,94 juta kubik, dengan genangan seluas 836,39 hektar. Dengan potensi bendungan tersebut, diperkirakan waduk terbesar di Sumatra ini bisa menjadi hidro power Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) yang bisa menghasilkan 6,34 mega watt (MW), dan ini mencukupi aliran listrik cukup untuk Aceh Utara.

Waduk Krueng Keureutoe juga direncanakan menampung air irigasi Alue Bay 4.438 hektar, dan menambahkan suplai air irigasi di sekitar Krueng Pase. Bendungan Krueng Keureutoe juga bisa menjadi penyedia air baku untuk Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Mon Pase karena memiliki kapasitas air 167 juta kubik, dengan genangan 900 hektar.

Dalam proses pembangunan bendungan ini, dibagi menjadi tiga paket. Paket I dikerjakan oleh PT PT Brantas Adipraya JO PT Pelita Nusa Perkasa, Paket II oleh Wijaya Karya, dan Paket III oleh Hutama Karya JO PT Perapen.

Progres pembangunan waduk Krueng Keureutoe hingga hari ini sudah mencapai 70% tahap perampungan.Beberapa minggu yang lalu sudah di coba untuk di alirkan air sebagai uji kelayakan dan kepatutan.

https://s3.us-east-2.amazonaws.com/partiko.io/img/rizal14-bendungan-krueng-keureutoe-1530320239714.png

Posted using Partiko Android

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Kita harapkan semoga selesai dan dapat segera beroperasi, mantap

Hehe iya bg @suntoday ..
Kalau mantap di upvote doong 😂😂