**MENULIS SEBAGAI BENTUK KEPENTINGAN | WRITE AS A FORM OF INTEREST**

in motivation •  7 years ago 

Menulis sajalah, jangan banyak mengeluh! Kalimat seperti itu sering dilontarkan kepada orang yang masih baru belajar menulis.

"Mengeluh" dalam artian mengkritik sesuatu yang tak perlu dikritik, menasehati sesuatu yang tak perlu dinasehati atau bisa disebut mengada-ada untuk suatu popularitas atau kepentingan lain. Sudah lumrah ketika seseorang mengkritik sesuatu, pasti ada rasa mengeluh dalam kritikan itu. Nah, Penulis pemula biasa memanfaatkan hal ini.

Bukan masalah umur, hanya setiap manusia mempunyai gejolak yang luar biasa pada awalnya dan akan kembali menyikapinya dengan tenang selanjutnya ketika manusia itu berjumpa dengan hal hal baru. Ada yang tak bisa ditahan. Dan kemudian terkadang lepas kendali, mulai mengkritik sesuatu yang tak perlu dikritik, membuat tulisan berupa nasehat untuk sesuatu yang gak perlu dinasehati. Untuk apa? Ya, yang seperti dikatakan, lepas kendali karena ingin menjadi penulis instan. Penulis akan membuat kehebohan biasanya dengan cara cara seperti di atas. Lalu, orang akan melihat dia berdiri sebagai tukang kritik, tukang menasehati dan orang orang akan berpikir kalau si penulis tukang kritik atau tukang nasehat, berarti ia seorang ahli atau seorang yang sudah makan asam garam.

Tapi, Penulis yang memang benar benar pantas disebut penulis (Penulis Senior) akan paham. Bahwa gejolak itu memang akan selalu ada bagi seorang Penulis pemula dan akan melontarkan kalimat seperti : Menulis sajalah, jangan banyak mengeluh!

Kalau bicara wilayah kepenulisan, orang yang memang mengabdi sebagai Penulis akan paham, kalau menulis bukan suatu pekerjaan. Menulis untuk suatu pekerjaan mungkin iya. Namun makna harfiahnya bukan sebagai suatu pekerjaan. Ia akan terus menulis tanpa memikirkan sisi apapun kecuali untuk tujuan kebahagiaan bathiniah. Seperti kata Chairil, "Aku menulis, sebagai bukti aku pernah ada!". []

image

Just write it, do not complain much! Such sentences are often directed to people who are still learning to write.

"Complaining" in the sense of criticizing something that does not need to be criticized, advising something that is not to be advised or can be called frivolity for a popularity or another interest. It's commonplace when someone criticizes something, there must be a sense of complaining in the criticism. Well, the usual beginner writers take advantage of this.

It's not a matter of age, just every human being has a tremendous upheaval at first and will return to calm down next when the man encounters new things. Some can not be arrested. And then sometimes out of control, start criticizing something that does not need to be criticized, making writing in the form of advice for something that does not need to be advised. What for? Yes, as you say, out of control for wanting to be an instant writer. The author will make a fuss usually in the way as above. Then, people will see him standing as a critic, advising people and people will think that the author of a critic or a counselor, means he is an expert or a person who has eaten salt acid.

But, the author who really deserves to be called the author (Senior Writer) will understand. That turmoil is indeed always there for a beginner Writer and will throw a sentence like: Just write, do not complain much!

When speaking of the authorship area, people who do serve as writers will understand, if writing is not a job. Writing for a job might be yes. But the literal meaning is not as a work. He will continue to write without thinking of any side except for the purpose of the joy of the soul. As Chairil said, "I write, as evidence I have ever existed!". []

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!