THE MOST INNOVATIVE COMPANIES 2018 PART III
A DIGITAL OVERHAUL FOR INNOVATION OPERATIONS & ORGANIZING FOR DIGITAL INNOVATION
Secara umum, pengaruh digital pada operasional terbagi menjadi tiga, yaitu:
- Mempersingkat dan mempercepat proses yang ditangani manual atau paper based;
- Analisis data dan kemampuan digital lainnya dapat menangani tugas yang tidak dapat diatasi oleh manusia, seperti pengolahan banyak data dari berbagai sumber; dan
- Mendesain proses digital inovasi dari awal untuk menghindari berbagai gangguan.
a. Membangun kompetensi untuk meningkatkan kapasitas perusahaan
b. Pendigitalan proses internal untuk meningkatkan kecepatan proses
c. Melayani seperti halnya katalis dan memberikan yang terbaik
d. Meningkatkan nilai data dari berbagai sumber, seperti R&D, produksi, market, dll
e. Memperkuat daya tarik perusahaan melalui digital mindset dan organisasi
Struktur datar perusahaan akan mendukung kerjasama dan komunikasi tim, pada setiap tim bekerja pada perencanaan proyek yang terintegrasi dengan pemilik yang jelas. Inovasi digital membawa berbagai bentuk, seperti produk dan pelayanan baru, operasional dan proses yang lebih efisien sekalipun pada model bisnis yang berbeda. Inovasi digital ini membangun satu set prinsip desain:
1. Custumer – Centric
Berfokus pada aspek bisnis bagi kebutuhan konsumen.
2. Agile
Ketangkasan atau kepatuhan terhadap respon singkat dan waktu implementasi dari pengambilan keputusan dan alokasi sumberdaya.
3. Experimental
Model yang mendorong untuk terus melakukan percobaan dan perbaikan.
4. Lean, Simple and Standard
Model dengan harapan untuk melakukan standarisasi struktur, unit, dan proses sebaik mungkin. Merupakan pertimbangan untuk pengambilan keputusan.
5. Focuses on Operational Excellence
Pengembangan secara kontinyu dan menjaga kedisiplinan organisasi.
6. Empowered and Accountable
Pemberdayaan pada manager perusahaan dalam memonitor performa dan fokus pada KPI yang jelas.
7. Cross-Fungtional
Kombinasi berbagai tipe ahli yang relavan, baik digital dan bisnis, sehingga ide, keahlian, dan data dapat dengan mudah dibagikan dan ditindak lanjuti.
Dalam pelaksanaannya, banyak perusahaan bereksperimen dengan inisiatif digital, khususnya pada level unit bisnis, karena unit ini yang paling dekat dengan kebutuhan konsumen. Bila mereka menyadari kebutuhan digital dan strategi tidak terpusat, maka mereka akan mulai dengan memusatkan pengembangan digital dan eksekusinya.
Selanjutnya yaitu mengatur pelaksanaan terbaik dan mendukung kinerja tim. Namun, pemusatan atau tidaknya sistem bergantung pada pendekatan inovasi perusahaan tersebut, yang didukung dengan keahlian tenaga kerja dan teamwork yang baik, serta kemampuan pemimpin dalam memahami kekuatan teknologi dan pengaruhnya terhadap output program.
Secara spesifik pemimpin digital harus:
- Memiliki keluasan:
Pemahaman mendalam baik teknologi maupun bisnis, bervisi jelas bagaimana teknologi dapat berdampak pada batas atas dan bawah. - Memiliki visi:
Pengetahuan teknologi dan tren market dan bagaimana membentuk kemampuan teknologi dan talent tersebut saat ini dan di masa mendatang. - Mahir secara budaya:
Mampu mengatur perbedaan budaya antara tim digital dan bisnis, serta mendorong pergeseran budaya organisasi secara luas. - Adaptif dan fleksibel:
Mampu memonitor progres transformasi. - Mampu berkolaborasi:
Membawa kepemimpinan pada unit bisnis yang berbeda untuk membawa perubahan dan memunculkan kerjasama sesuai visi utama.
Secara umum cara perusahaan dalam berinovasi terbagi menjadi dua, yaitu:
- Melakukan pengembangan dan transformasi internal.
- Mendatangkan perubahan dari eksternal.
Menurut survey, dukungan terhadap pendekatan inovasi terhadap perusahaan semakin kuat, kebanyakan dari innovator yang kuat akan lebih menyukai proses dasar dan budaya pemerintah dalam proyek inovasi, perusahaan memahami bahwa teknologi sama halnya dengan waktu, tidak dapat menunggu apapun sebagai kebutuhan mentransformasi fungsi inovasi mereka.
=====================================================================
END
Survey by: The Boston Consulting Group
Translated by: Danti Nur
Naskah: Danti Nur, Foto: Istimewa
sangat bermanfaat ulasannya kak
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terimakasih
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Salam kenal, saya suka post anda
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
terimakasih
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
postingan bagus..salam kenal
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
trims
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit