**TERONG BALADO TERI ASIN**

in photography •  7 years ago 

HALLO STEEMIANS!!!

Terong unggu merupakan salah satu jenis sayuran yang memiliki nutrisi yang sangat luar biasa. Hal ini dikarenakan terong mengandung kalsium, mineral, kaya serat dan vit k. Terong memiliki manfaat yang tak terduga salah satunya, terong bisa mencerdaskan otak. Mengapa bisa demikian..?. Rupanya terong memiliki kandungan phytonutrisi anthocyanin atau lebih dikenal dengan sebutan nasunin yang terdandung dalam kulit terong, sehingga sangat berkhasiat untuk menutrisi otak kita.

Ikan teri adalah ikan yang berukuran kecil, dan ikan ini sangat banyak di temukan di daerah Indonesia. Ikan teri asin sangatlah popular di Indonesia dikarenakan rasanya sangat enak dan harganya sangat bersahabat dengan dompet kita. Tidak kalah dengan terong ungu ikan teri juga sangat baik buat kita konsumsi. Ikan teri mengandung fosfor dan kalsium dimana 100 gram ikan teri asin mengandung fosfor 300 gram dan kalsium sebanyak 200 gram. Kalsium dan fosfor sangat baik buat kesehatan gigi kita.

Kali ini saya akan membagikan resep dan proses pembuatan TERONG BALADO TERI ASIN.

Bahan :

Terong ungu 500 gram
Teri asin 100 gram
Bawang putih 2 siung
Cabe hijau 100 gram
Bawang merah 8 buah
Daun jeruk 2 lembar
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Minyak makan secukupnya

Cara pembuatan :

Bersihkah terong ungu kemudian potong-potong sesuai selera kita. Selama kita memotong terong ungu, kita panaskan minyak goreng agar supaya ketika saat kita menggoreng terong ungu minyaknya tidak terlalu meresap ke dalam terong. Setelah minyak panas kita goreng terong sampai agak kecoklatan kemudian kita angkat dan sisihkan.
Kemudian minyak bekas kita goreng terong tadi kita gunakan lagi untuk menggoreng ikan teri. Ketika menggoreng ikan teri jangan terlalu lama dan menggunakan api kecil saja supaya dalam nya matang dan luarnya tidak terlalu keras. Ketika kira-kira sudah matang kita angkat dan sisihkan.
Kemudian kita rebus bawang merah 6 buah, bawang putih, cabe hijau. Ketika sudah kelihatan sudah layu kemudian kita angkat dan kita ulek kasar.
Kemudian tahap selanjutnya kita panaskan minyak makan secukupnya untuk menumis hasil ulekan tadi. Sebelum memasukan hasil ulekan tadi, kita iris merah lalu tumis bawang merah sampai harum baru kemudian kita masukkan hasil ulekan di tambah dua lembar daun jeruk, garam dan gula secukupnya. Tunggu sekitar 1 setengah menit baru kemudian kita masukan terong dan ikan teri tadi.
Terong balado ikan teri asin sudah siap.
Selamat mencoba.

image

image

Follow me @arisusman

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Jangan lupain akoh ya ganteng. Jangan lupa follow back juga.

done ya broe

Oman that mangat hi......

Neu coba peugot ju bg.. Hehehe

Makasih bung resepnya,

Oke.. Tunggu aja resep resep selanjut nya.. Di jamin lebih enak..

Mantap

Silahkan di coba hehehe

Cukop mangat ta lawok ngen bu

hana dakwa le nyan rakan.. hehe

Wahhh. Ngiler jadinya wak. Kwkwkw

Hahaha.. Bisa aja kamu

Very good

This is a food traditional food of acehnes

Maknyuss 😭
Follow back yaa!

Udh ya..

Kreuh pajoh .mangat that nyan

Hahaha.. Kiban cocok ke menu cot uroe

Sang mangat bak hi

mnyoe gohlom ta coba pane na ta tupu mngat ngen hana.. cob ju dile hehehe

mantap aduen

hahaha..