BIDADARIKU

in poetry •  7 years ago  (edited)

image

Setengah lingkar bianglala
Tersenyum di ujung senja
Terlena
Menyapa seraut wajah

Rembulan tersipu malu
Segala indah tentangmu
Tak jemu
Menyulam rindu ingin bertemu

Bintang-bintang mengintip dari jendela langit
Tersengat pesona sang gadis cilik

Purnama enggan beranjak
Meski kelam menikam malam
Tertegun bayu tanpa semilir
Membeku
Kaku
Berharap sang bidadari takkan layu....

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order: