Goresan Pena Fitri Anggota SSI

in poetry •  6 years ago 

2018-01-19-19-23-28-01-01-01-01-01-01.jpeg

Di Lembah sepi, aku menanti
Entah apa tak tahu pasti
Ada risau yang melambai
Bagai khayal tak pernah sampai
Memaksa sukma yang hampa
Menggebu jiwa tuk menjelma
Pada apa yang sulit diterka
Benarkah ini citra?
Tentang hikayat dan cerita
Yang terukir alenia
Penuh suka penuh cita
Atau serangkai sandiwara,
Melukis asa dalam fana
Berbahagia dalam pura-pura
Berjalan tanpa jeda
Sebab wahana singgah pun tiada
Kuharap itu bukan nyata
Hanya kilat gurau belaka
Kini jelas di retina
Teka-teki penuh warna
Bersiaplah tuk menyapa
Lintang & bujur garis semesta
#Fitrie_Imaduddien
Rajeg, 29 Mei 2018

Siapa insan yang sadar
Sungguh malam bercadar
Lailatul qodar
Gemar

Tentang Waktu yang ditunggu
Oleh para perindu
Dirayu sayu
Syahdu
#Fitrie_Imaduddien
Rajeg, 04 Juni 2018

Begitu setia
Indah nian awan kian bersahabat
Ia turut menangis bersama hamba
Di pekatnya malam
Meraja menyingkap senja
Menghapus jingga menjadi gulita
Pastikan ini derai damai
Meski angin melambai
Berbisik membujuk mengandai-andai
Hingga aku terperangai
Terbawa arus Bak sungai
Bertepi di mahligai
Entah apa yang kutuai
#Disini_Hujan
#Fitrie_Imaduddien

2018-01-19-19-23-28-01-01-01-01-01.jpeg
Join : https://chat.whatsapp.com/ARTqiGfrvWtLmZBsjH5FlD

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!