Panitia Pemungutan Suara (PPS), Ujung Tombak Penyelenggara Pemilu

in politics •  7 years ago  (edited)

Calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) di wilayah Kabupaten Aceh Utara sedikit lega setelah menunggu panjang hasil ujian tulis. Karena sebelumnya Minggu (25/02/2018) mengikuti tes tulis secara serentak di Kabupaten Aceh Utara.


IMG-20180302-WA0027.jpg


IMG-20180302-WA0028.jpg


Warga Melihat Pengumuman Tulis Panitia Pemungutan Suara di Kecamatan Masing-Masing


Setelah melalui penilaian dari panitia perekrutan, hasil pengumuman tulis diumumkan tadi malam, Kamis (01/03/2018) di kantor camat masing-masing. Sekedar mengingatkan kembali, yang mendaftar sebagai calon PPS di wilayah Kabupaten Aceh Utara mencapai 10.000 lebih. Hingga lulus seleksi administrasi tinggal 8.000 orang.


IMG-20180302-WA0030.jpg


Hasil Pengumuman Panitia Pemungutan Suara


Pengumuman tadi malam menyisakan 5.112 orang dari 852 desa yang berada di Kabupaten Aceh Utara. Karena setiap desa tinggal 6 orang, yang nantinya akan bertarung untuk mengikuti seleksi wawancara dan hasil akhir akan tinggal 3 orang/ desa dengan jumlah keseluruhan PPS yang berada di Kabupaten Aceh Utara 2.556 orang.


IMG20180302105916.jpg


Jadwal Selesksi Wawancara Panitia Pemungutan Suara


Untuk yang lulus seleksi tulis akan mengikuti seleksi wawancara dari tanggal 03-08 Maret 2018, menurut jadwal masing-masing kecamatan. Semoga saja nantinya terpilih Panitia Pemungutan Suara yang berkualitas,berintegritas dan menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dalam melaksanakan tugasnya sebagai penyelenggara pemilu.

Kalau sahabat menyukai postingan saya silahkan di upvote, resteem dan ikuti @amryksr untuk bisa melihat postingan saya selanjutnya di feed anda.


IMG_20170624_224816.jpg


Follow Me @amryksr

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Helo friend

Pemilu datang lagi.
Jangan sampai salah pilih.
Gunakan suara anda sebaik mungkin.

Betoi menan bg @amryksr