Dalam diri kita sebagai manusia, konsep diri diibaratkan sebagai fondasi dari sebuah bangunan. Konsep diri terdiri dari beberapa komponen. Komponen yang pertama adalah Self Ideal, yaitu merupakan sosok seperti apa yang kita inginkan, dan selanjutnya adalah Self Image yaitu bagaimana cara kita memandang diri kita. dan yang terakhir adalah Self Esteem yaitu penilaian terhadap diri sering dikaitkan dengan harga diri.
Manusia dengan harga diri yang buruk sering mengandalkan apa yang mereka kerjakan pada saat ini untuk menentukan bagaimana perasaan mereka tentang diri mereka. Mereka membutuhkan pengalaman eksternal yang positif misalnya, pujian dari teman dan orang orang di sekeliling mereka untuk melawan perasaan negatif dan pikiran yang terus-menerus mengganggu mereka. Biasanya perasaan yang baik (seperti dari nilai ujian yang baik atau pujian) hanya bersifat sementara.
Harga diri yang sehat yang berdasarkan pada kemampuan kita untuk menilai diri kita secara tepat dan menerima siapa kita apa adanya.Kita mampu mengakui kekuatan dan kelemahan kita pada saat yang sama kita juga mengakui bahwa kita adalah orang yang bermanfaat dan berguna.
Secara keseluruhan, sifat dan tingkah laku kita sebagai manusia dipengaruhi oleh hal-hal ini. Ketika kita bertemu dengan seseorang yang memiliki emosi yang meledak-ledak, sesungguhnya yang terjadi adalah di karenakan bentukan dari image diri yang negatif dan berlangsung cukup lama. sebagian orang berpikiran bahwa menumpahkan emosi merupakan cara untuk menyelesaikan masalah. Dan bukan lagi rahasia bahwa mayoritas wanita dominan mengedepankan emosi atau perasaan dibandingkan dengan logika.
Membangun konsep diri yang positif merupakan tugas kita masing-masing. Semakin positif kita mengimage diri maka semakin positif perilaku dan kepribadian yang kita miliki.
nah, bagaimana solusinya dengan orang yang memiliki sifat moody, suka galau dan baperan yang berakibat dalam hubungan pertemanan? Hal yang pertama yang harus dilakukan adalah kembali pada Allah. Allah Maha mendengar dan maha pemberi solusi. Penanaman Tauhid bertahap utk bergantung secara total pada Allah itu lah yg utama. Rasulullah mengajarkan ketika tertimpa masalah agar berwudhu dan shalat.
Mengapa Allah anjurkan positif dan Allah larang berfikir negatif? Manusia itu bertindak spt yg dia pikirkan. kalau dia berfikir positif maka tindakannya jg positif. kalau berfikir negatif maka tindakannya jg negatif. Endingnya orang berfikir negatif akan mudah di tunggagi ajakan syaitan dan yg tampak adalah mudah tersulut emosi.
Apa usaha kita untuk mengatasi hal ini: 1.lebih banyak diam. 2. berfikir dulu sebelum bertindak. ini penting utk mengarahkan perilaku dan bahasa kt mjd lebih positif. 3. berorientasilah pada solusi bukan pada masalah. 4. miliki kontrol diri.