Bagaimana cara mendapatkan backlink yang berkualitas? Ya. Ini adalah salah satu pertanyaan yang kerap ditanyakan oleh para blogger, pemasar digital, atau para pemula di dunia digital, khususnya yang terjun ke dunia SEO.
Mengapa para SEO specialist membutuhkan backlink berkualitas? Karena ini adalah salah satu faktor keberhasilan strategi SEO. Dengan mendapatkan backlink yang berkualitas, maka website kita akan dianggap kredibel oleh mesin pencari. Dan, manfaatnya, website kita akan mendapatkan peringkat bagus di search engine.
Bukankah ini yang menjadi tujuan dari optimasi SEO?
Bagaimana Cara Mendapatkan Backlink yang Berkualitas?
Sebelum kita masuk ke cara mendapatkan backlink berkualitas, mungkin ada yang belum tahu dengan apa itu backlink. Backlink itu adalah link atau tautan yang berasal dari situs web lain ke website punya kita. Semakin banyak link dari situs lain yang mengarah ke website kita, maka semakin dianggap kredibel web kita di mata mesin pencari.
Nah, bagaimana cara mendapatkan backlink yang berkualitas? Ada 5 strategi mudah:
1. Konten Berkualitas Tinggi
Ya. Ini adalah salah satu cara terbaik untuk mendapatkan backlink yang berkualitas. Buat konten yang bermanfaat, informatif, dan relevan dengan kebutuhan target market kita. Pastikan konten Anda ditulis dengan baik, didukung oleh data dan penelitian yang solid, serta menyajikan informasi yang unik atau sebuah informasi baru.
2. Guest Blogging
Guest blogging atau blogger tamu ke situs lain adalah metode yang cukup efektif untuk mendapatkan backlink berkualitas secara gratis. Pilih situs yang relevan dan memiliki otoritas tinggi di niche Anda. Tulis artikel berkualitas dan sesuai dengan audiens situs tersebut. Pastikan untuk menyisipkan backlink ke situs Anda. Dengan guest blogging, Anda tidak hanya mendapatkan backlink gratis berkualitas tetapi juga meningkatkan visibilitas bisnis Anda, dan otoritas Anda di mata audiens.
Anda bisa cek di situs Freepost, jika ingin tahu nama-nama website yang membuka peluang untuk melakukan Guest Post secara gratis.
3. Membangun Hubungan dengan Influencer atau Blogger
Strategi berikutnya, Anda bisa membangun hubungan baik dengan influencer atau blogger yang sama dengan niche Anda. Biasanya, Influencer dan blogger besar akan memiliki jumlah pengikut yang besar pula.
Tulisan Anda di situs mereka akan memberikan backlink berkualitas untuk web Anda. Bikin ulasan, artikel, atau berkolaborasi lah dengan mereka. Percayalah, ini adalah cara yang sangat efektif untuk mendapatkan backlink secara free.
4. Menggunakan Teknik Skyscraper
Teknik skyscraper adalah strategi yang mengharuskan Anda menemukan konten populer yang telah mendapatkan banyak backlink dan membuat versi yang lebih baik atau lebih komprehensif dari konten tersebut. Setelah itu, hubungi pemilik situs yang telah menautkan link ke konten asli, dan tawarkan konten Anda sebagai alternatif yang lebih baik.
Teknik ini lumayan efektif karena Anda sudah tahu konten seperti itu telah mendapatkan banyak sekali backlink, sehingga Anda bisa memanfaatkan data tersebut untuk strategi Anda sendiri.
5. Situs Penyedia Backlink Gratis
Cara kelima untuk mendapatkan backlink berkualitas adalah dari situs-situs penyedia backlink gratis. Situs seperti ini ada banyak sekali. Tapi ingat, Anda harus pandai-pandai di dalam memilahnya. Karena ada juga situs spam yang justru akan merugikan Anda.
Tapi tenang. Ada sejumlah situs penyedia backlink gratis yang cukup kredibel. Salah satunya adalah Carilink. Situs ini menyediakan 500+ daftar backlink berkualitas dari situs dengan DA di atas 40. Mulai saja dari situs ini dulu.
Nah, itu dia 5 cara mendapatkan backlink berkualitas yang bisa Anda coba.
Akhir Kata
Bagaimana cara mendapatkan backlink yang berkualitas? Anda mulai dengan bikin konten berkualitas, menjadi blogger tamu, berkolaborasi dengan influencer atau blogger, coba teknik Skyscraper, dan bikin konten visual dan infografis. Dengan menerapkan lima cara tersebut, maka Anda akan mendapatkan banyak backlink berkualitas yang akhirnya akan membuat website Anda semakin kredibel di mata mesin pencari. Yuk praktekkan sekarang!