Bagi Ramos, Di Maria Punya Kelebihan ketimbang NeymarsteemCreated with Sketch.

in sepakbola •  7 years ago 

Telah dipastikan bahwa Neymar tidak akan memperkuat Paris Saint-Germain (PSG) saat melawan Real Madrid pada partai babak 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Rabu (7/3/2018) dini hari WIB.
Ketidakhadiran Neymar tentu menjadi sebuah kehilangan besar buat PSG, yang perlu mengejar defisit dua gol. Bintang asal Brasil itu telah membuktikan performa tajamnya dengan mencetak 6 gol dan 4 assist dari 7 pertandingan Liga Champions musim ini.
Kendati begitu, kapten Madrid, Sergio Ramos, tidak melihat keuntungan besar dari absennya Neymar. Sebab, PSG dinilai memiliki sejumlah opsi mumpuni untuk menggantikan Neymar di sisi kiri penyerangan, salah satunya Angel Di Maria.
"Neymar adalah pemain unik dan bisa menciptakan bahaya di pertahanan lawan. Saya mengetahui siapa yang bisa menggantikan Neymar. Dia adalah Di Maria, pemain hebat lainnya di skuat PSG," tutur Ramos seperti dilansir oleh situs resmi UEFA.
Ramos sendiri tidak merasa asing dengan sosok Di Maria. Keduanya melakoni 151 pertandingan secara bersama di Madrid dari 2010 sampai 2015. Kebersamaan mereka diwarnai masing-masing satu gelar La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champions.

Angel Di Maria
Dari pengalaman tersebut pula, Ramos merasa sangat mengenal kualitas Di Maria. Bahkan, pemain sayap asal Argentina itu dianggap memiliki nilai plus apabila dibandingkan dengan Neymar.
"Mungkin Di Maria akan memberikan cita rasa bertahan lebih buat PSG," kata Ramos.
Di Maria memang memiliki atribut defensif lebih baik daripada Neymar. Total, dia merangkum 7 intersep, 2 blok, dan 4 sapuan dari 1.481 menit penampilan di Ligue 1. Bandingkan dengan Neymar yang mendapatkan jatah 1.796 menit, tetapi cuma mencatatkan 3 intersep dan 2 sapuan.
Keunggulan Di Maria dalam bertahan bisa menentukan. Karena kehilangan konsentrasi dalam mengawal area pada menit-menit akhir laga, PSG menelan kekalahan 1-3 di pertemuan pertama.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!