Jangan Baper di Grup Whatsapp

in socialmedia •  7 years ago 

image

Hal yang menarik dalam dunia sosial media adalah semakin terbentuknya komunitas-komunitas dalam wujud grup chat.

Salah satu yang paling populer adalah whatsapp.

Sayangnya, grup whatsapp / w.a seringkali juga menghadirkan konflik. Yang tak jarang berkelanjutan hingga ke dunia nyata.

Lalu bagaimana cara untuk mengurangi konflik di grup w.a

Kata kunci utamanya adalah Jangan Baper. Ya betul, jangan baperan. Mengapa?

  1. Komunikasi di grup menggunakan bahasa tulisan. Dan tulisan kerap kali dibaca lebih berdasarkan emosi si pembaca. Bisa jadi teman kita bercanda, tapi kita membacanya sebagai mencela.

  2. Emoticon memang berfungsi sebagai penambah rasa atau ekspresi dalam bahasa tulisan. Tapi jangan lupa, emoticon kadang dipahami sangat berbeda dengan maksud aslinya.

  3. Grup chat seringkali berisi anggota dengan berbagai latar belakang, baik itu dari sisi edukasi, kebiasaan, tata perilaku, cara bercanda, keyakinan, dan banyak lagi. Dan sering juga, semua itu terbawa dalam percakapan

  4. Tingkat usia juga beragam. Sehingga pola sosial dan cara berkomunikasi juga berbeda.

  5. Pengetahuan yang juga berbeda bisa saja menimbulkan kesalah pahaman. Bahkan untuk hal-hal yang terkesan sepele.

Ada banyak juga hal lain yang bisa diperhitungkan untuk mengurangi tingkat kebaperan.

Trik lain yang terbukti efektif untuk mengurangi peluang konflik adalah:

  1. Bawa bercanda saja.
  2. Bila tidak berkenan, acuhkan.
  3. Baca dan lewati tanpa berkomentar.

Believe me. It's work. :D

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Hahahahaha..jadi teringat sama percakapan wa kemarin malam. 😅😅

Inspired by true even hahahaha

Jadi waktu itu beneran baper ya, Bang? Dan becandaan itu sebenarnya pengalihan emosi yang muncul? Hahahahaha...

Lebih ke bingung. Kok tiba-tiba kena semprot. Bingung itu serius apa becanda. Akhirnya ya dianggap becanda aja.