Menikmati Sisi Terbaik Ikon Wisata Sumatera Utara (Jilid 1)

in steemit •  6 years ago 

IMG_2276.JPG.

Setelah berburu foto di Pusat Peradaban di Ibukota Propinsi Sumatera Utara, kali ini waktu mengajak kami (aku & istriku) bergeser ke luar kota Medan mengintip sisi keindahan lainnya dari Propinsi itu. Tidak tanggung-tanggung, kami melintasi 7 kabupaten/kota dalam waktu 2 hari menggunakan sepeda motor. Hanya saja, kami tak ditemani Sijo si vespa kesayangan karna kondisi jalan dan cuaca yang tak bersahabat yang bakal membutuhkan perlengkapan, tenaga dan juga biaya yang ekstra.

Ide perjalanan ini sebenarnya bermula dari keinginanku mengunjungi salah satu lokasi wisata di Kota Pematang Siantar yang belum sempat ditapaki, yakni Taman Hewan Pematang Siantara (THPS). Alhamdulillah keiinginan itu akhirnya terwujud setelah menikah bersama dengan teman hidup yang insyaallah nantinya juga teman sesurga..aamiin.

ini mungkin salah satu keberkahan menikah,, jadi bagi yang sudah siap,, jangan ditunda-tunda ya,, biar keinginan baik kita segera terkabul..Heuheu

Sabtu (1/2) pagi merupakan waktu yang nyaman untuk bermalas-malasan di tempat tidur. Karena pagi itu, tak ada lagi bunyi alarm yang biasanya memekakkan telinga di hari kerja. Sebagian kantor di Medan meliburkan karyawannya di hari sabtu dan minggu seperti halnya dengan kantorku. Hal itu patut disyukuri karna setidaknya masih terdapat waktu yang dapat dinikmati bersama pasangan, keluarga, teman-teman serta menyalurkan hobiku menjelajahi spot-spot foto menarik.

Seperti biasanya, pagi itu dari arah dapur sayup-sayup terdengar suara gemuruh dispenser, percikan minyak panas yang siap menggoreng apa saja yang masuk ke dalamnya dan suara irisan-irisan dari pisau dapur yang siap memotong apa saja yang ada di hadapannya. Itu bukan suara dari psikopat gila yang siap memangsa korbannya melainkan suara cinta dari rutinitas istriku yang sedang menyiapkan makanan lezatnya untuk sarapan pagi kami. (Terima Kasih Istriku..^^)

Setelah sarapan pagi, istriku mulai menyusun perlengkapan seperti pakaian dan peralatan mandi ke dalam tas ransel yang akan kami bawa. Sementara itu, aku mempersiapkan sepeda motor dalam kondisi prima agar perjalanan terasa nyaman dan aman. Waktu menunjukkan pukul 1 siang, sepeda motor yang kubawa ke bengkel sudah siap tancap gas untuk perjalanan kami kali ini. Tak lupa jauh-jauh hari kami mempersiapkan stamina untuk perjalanan ini. Kami merencanakan perjalanan pada sore harinya untuk menghindari sinar matahari yang cukup terik siang itu.
Sujud sore telah kami tunaikan secara berjamaah dan doa untuk kelancaran perjalanan pada akhir solat pun tak lupa kami panjatkan. Tak berapa lama, jaket tebal Klub Bola Kesayangan Liverpool dengan masker warna ungu kepunyaan istriku telah siap menerjang debu jalanan. Sementara itu, istriku dengan jaket biru dan masker berwarna senada juga telah siap menjadi tandem sejati dalam perjalanan ini. Berdasarkan google maps, jarak yang akan kami tempuh dalam perjalanan ini mencapai 299 km dengan rute Medan – Berastagi – Kabanjahe – Raya – Pematang Siantar – Tebing Tinggi – Sei Rampah – Tj. Morawa – Medan.

Google Maps.png

To be continue..... (sabar ye,, tungguin cerita lanjutannya..heuheu 😉)

@romance27

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Thank you so much for sharing this amazing post with us!

Have you heard about Partiko? It’s a really convenient mobile app for Steem! With Partiko, you can easily see what’s going on in the Steem community, make posts and comments (no beneficiary cut forever!), and always stayed connected with your followers via push notification!

Partiko also rewards you with Partiko Points (3000 Partiko Point bonus when you first use it!), and Partiko Points can be converted into Steem tokens. You can earn Partiko Points easily by making posts and comments using Partiko.

We also noticed that your Steem Power is low. We will be very happy to delegate 15 Steem Power to you once you have made a post using Partiko! With more Steem Power, you can make more posts and comments, and earn more rewards!

If that all sounds interesting, you can:

Thank you so much for reading this message!

Congratulations @romance27! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 1 year!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Do not miss the last post from @steemitboard:

3 years on Steem - The distribution of commemorative badges has begun!
Happy Birthday! The Steem blockchain is running for 3 years.
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!