Picnic On Campus With Journalism Class

in story •  7 years ago 

image

Assalamu'alaikum sahabat steemit.

Saat masa-masa kuliah jika dihabiskan untuk belajar saja tidak baik menurut saya. Maksudnya belajar sendiri tanpa ada teman-teman di samping kita. Saat kamu berniat untuk pergi kuliah dipagi harinya dan sesampai dikampus cuma datang masuk kelas duduk menunggu dosen dan belajar memeperhatikan penjelasan dosen tanpa berbaur dengan teman sekelas menurut saya itu bukan contoh yang baik.
Karena kita kuliah enggak sendirian, dimana banyak teman disekeliling kita. Artinya kita kuliah juga harus ada rasa sosial nya terhadap orang-orang disekitar kita. Termasuk teman sekelas kita. Bagaimanapun mereka adalah keluarga kita, saudara kita. Kita pasti akan membutuhkan mereka, maka jangan pernah gengsi untuk berbaur dengan teman sekelas kita.

Saat Ada watktu luang misalnya menunggu dozen saat pergantian jam, manfaatkanlah waktu mu bersama mereka teman teman kita. Jika tidak visa setiap pergantian jam setidaknya kita Ada berbaur dengan mereka. Duduklah disuatu tempat Yang dianggap nyaman.
Nah, kemaren kebetulan dosen kami tidak masuk dan beberapa dari kami menghabiskan waktu untuk duduk bercengkrama, di tengah teriknya matahari, dan perut kamipun mulai berdemo juga rasa haus menghampiri, kami berinisiatif untuk membeli siomay dan membayangkan nikmatnya makan siomay bersama duduk diluar ini, serasa piknik hehehe...
Dan dari kamipun berdiri membeli siomay tersebut. Sembari menunggu mereka sampai, kamipun menonton youtube melihat siaran kick andi yang disana ada salah satu dosen kami kami penasaran dengan cerita hidup beliau yang selama di Rantau mencari penghidupan sendiri hingga S2 nya. Usai menonton kami pun bercerita panjang. Namun sayangnya, sepanjang cerita itu saya tak paham apa yang mereka ceritakan. sebab mereka bercerita menggunakan bahasa aceh yang saya sebagai orang luar aceh (Padang) tak faham apa yang diceritakan 😅, alhasil ketika mereka ketawa saya ikutan ketawa dan sesekali saya bertanya apa yang diketawakan, hehe mana tau saya pula yg di ketawakan 😂.

Tidak lama, datanglah siomay pak wa yang sudah lama kami tunggu. Sebetulnya saya kurang suka dengan siomay, tapi karna saya tidak mau kehilangan moment bersama mereka saya coba ikutan pesan, dan anehnya kali ini siomay yang saya makan serasa enak, nikmat sekali. Saya fikir itu karena dimakan berasama mereka teman-teman yang luar biasa. 💕
Biasanya saya tidak pernah habis memakan itu, namun kali ini saya berhasil menghabiskan satu bungkus siomay seharga Rp 5.000.
Panas, pedas menambah nikamtnya siomay yang kami makan apalagi disiang itu kami tutup dengan minuman dingin. Nikmaat sekali, Jangan lupa tetap bersyukur atas Nikmat Allah SWT.

image

image

Semoga kami semua bisa berhasil esok harinya, memakai toga bersama pada tahun 2020 dan menyandang gelar S.I.kom ✊😊

image

Jangan lupa tinggalkan komentar dan voutenya ya 👌

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Hey @tulisanmega, I enjoyed the story. Thanks for sharing! Nice post. Cheers

Thankyou @exxoudus
Don't forget the voute 😊

Kebersamaan yang langka sekarang ditemui
Karena sekarang kebanyakan bila berkumpul asik dengan gadget masing-masing. hehe

Hehe btul kak,
Dan jarang juga mau makan d dduk d kampus.. 😀

Kebersamaan yang indah.hehee
Enak tuh siomaynyaa

Hehehe iya kak, jarang2 bisa kyak gini kak..

Hihi enak kak..