Perawatan Selang Hidrolik Mudah & Aman Bagi Pemula

in tambang •  7 months ago 

Salah satu perawatan mesin tidak terlepas dari perawatan selang hidrolik. Sebab mudah getas, perlunya perawatan ekstra agar tidak mudah bocor. Pasalnya, selang hydraulic terbuat dari material karet serta campuran beberapa item lainnya seperti kawat, logam, dan lainnya. Meskipun terdapat beberapa material tambahan, namun tetap saja karet mudah getas jika mendapat suhu atau paparan matahari tinggi.

Perawatan Selang Hidrolik

Mengingat pentingnya peranan dari hydraulic hose, maka sebagai pengguna sudah seharusnya turut memberikan perawatan ekstra. Dengan demikian peluang getas hingga bocor dapat terminimalisir dengan mudah.

Namun tidak jarang sebagai pengguna awam atau pemula kerap kebingungan dalam hal ini. Nah jangan khawatir lagi, Mekanik Hydro akan berikan beberapa cara mudah dalam melakukan perawatan selang hidrolik berikut ini;

  1. Menggunakan spiral guard hose

Umumnya, masih banyak pengguna yang mengabaikan kegunaan dari spiral guard ketika membeli selang hidrolik. Padahal, spiral guard sangat efektif dan ampuh mencegah selang hidrolik getas lebih cepat.

Apa itu spiral guard? Anda dapat membaca artikelnya disini.

Penggunaan spiral hidrolik sangat penting khususnya bagi mesin alat berat yang bekerja di area terbuka. Paparan langsung terik matahari dan hujan sangat menyebabkan peluang material hose menjadi lebih rapuh dalam waktu singkat.

Harganya? Sangat terjangkau tidak akan menguras dompet anda.

  1. Menjaga pressure maksimum

Ingat ya, selang hydraulic tidak boleh digunakan pada tekanan yang melebihi tekanan temperature -40 ° C – +120 ° C dalam kondisi normal. Tidak hanya mesin, hose pun juga memiliki batas maksimum agar penggunaannya tetap terjaga dengan apik sehingga dapat bekerja optimal.

Selain itu, pastikan juga untuk tetap menggunakan fluida sesuai rekomendasi dari buku panduan atau saran ahlinya mesin hydraulic system.

  1. Menjaga kebersihan selang

Tidak hanya mesin saja, hydraulic hose juga perlu dijaga kebersihannya terutama bagian dalamnya. Hal tersebut bertujuan untuk mencegah benda asing seperti debu halus maupun partikel kotoran lainnya yang dapat merusak mesin.

Oleh sebab itu, ketika tiba jadwal pergantian selang hidrolik pastikan hose memang sudah bersih bagian dalamnya barulah dilakukan pemasangan.

  1. Hindari gesekan sesama hose maupun antar permukaan mesin

Selang harus ditangani dengan hati-hati. Usahakan hose tidak terkena gesekan antar sesama hose maupun permukaan mesin lainnya. Jika terjadi, imbasnya selang hydraulic akan mengalami terkikis sehingga dapat menimbulkan getas hingga berujung kebocoran.

Solusinya gunakan spiral guard yaa..

  1. Mengganti selang hidrolik secara berkala

Meskipun sudah lewat jadwal pergantian, masih saja terdapat beberapa pengguna yang kerap acuh mengabaikan kesehatan hose hydraulic sebelum terjadi getas hingga bocor. Jika sudah menujukkan gejala atau indikasi bocor, barulah dilakukan pergantian. Padahal, kasus ini dapat menurunkan performa mesin karena kinerja fluida yang terganggu.

Oleh sebab itu, pastikan anda mengganti selang hidrolik secara berkala minimal tiga bulan sekali. Distributor Cipta Hydropower Abadi menyediakan spesifikasi lengkap selang hidrolik untuk kebutuhan mesin industri, manufaktur, konstruksi, hingga pertambangan.

Mau tau brand selang hidrolik favorit? Cek disini ya
https://www.ciptahydropower.com/selang-hidrolik/

Mau tau harga selang hidrolik? Cek disini ya
https://www.ciptahydropower.com/harga-selang-hidrolik-per-meter/

Nah itulah sekedar ulasan sederhana tentang cara perawatan selang hidrolik. Semoga bermanfaat dan jangan lupa dipraktekkan yaa..

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!