Tanaman mengkudu merupakan tanaman tahunan yang berbentuk perdu dengan ketinggian antara 3-8 m. Batang tanaman keras dan berkayu yang tumbuh ke atas serta mempunyai banyak percabangan. Kandungan pada tanaman mengkudu yaitu zat nutrisi, zat terpenoid dan zat anti bakteri. Zat aktif yang terkandung dalam sari buah mengkudu dapat mematikan bakteri yang ada di usus besar. Manfaat dari tanaman mengkudu diantaranya adalah : mampu mencegah tumor, mampu menormalkan tekanan darah, membantu mengobati demam dan batuk, dan meningkatkan daya tahan tubuh karena kaya akan antioksidan alami.
Mengkudu ( Morinda citrifolia linn. )
7 years ago by junisteemit (27)