Pengalaman Mendaki Gunung Seulawah Agam, Aceh, Indonesia

in travel •  6 years ago  (edited)

Gunung Seulawah Agam masuk dalam kecamatan Seulimuem, Aceh Besar. Gunung yang memiliki ketinggian 1.800 Mdpl ini tidak pernah sepi dari para pendaki, seperti saya ini pernah enam kali mendaki Gunung Seulawah Agam, walaupun sekarang tidak pernah mendaki lagi.

k74l7q8rd7.jpg

Untuk mendaki ke puncak Seulawah Agam bisa menggunakan dua jalur, jalur Lamtuba dan jalur Suka Makmur. Kami biasanya menggunakan jalur melalui kampung Suka Makmur, Saree. Untuk menuju ke kampung terakhir masih bisa menggunakan sepeda motor. Selanjutnya dari Suka Makmur menuju Pintu Rimba Seulawah Agam harus jalan kaki selama 30 menit.

rivhgyzh37.jpg

Mendaki Seulawah Agam membuat saya rasanya bersatu dengan alam. Pemandangan alan yang mempesona, udara yang bersih, yang penting jauh dari hiruk piku perkotaan. Dari Pintu Rimba saya dan rombangan tarus mendaki pelan namum pasti hingga kami mencapai Pintu Angin (Pinto Angen). Di Pintu Angin biasanya para pendaki beristirahat lama sambil masak siang. Di Pintu Angin sambil beristirahat para pendaki dapat menikmati panorama alam.

bu89pxfex2.jpg

Dari Pintu Angin perjalanan kami melanjutkan menuju puncak. Pendakian selama 2 jam perjalanan kami menghadip kemiringan 70 derajat, ini menandakan pendakian kami telah sampai pada Beringin Tujuh. Di beri nama beringin tujuh karena disini tumbuh tujuh batang pohon beringin yang sudah berumur ratusan tahun.

bkmpppg24n.jpg

Dari Beringin tujuh perjalanan pendakian kami lanjutkan kurang 1,5 jam pendakian hingga sampai ke Batu Gajah. Di beri nama Batu Gajah karena terdapat sebuah batu besar yang diatas batu tersebut tumbuh pohon yang menyerupia belalai gajah. Dari Batu gajah ini butuh 30 menit pendakian hingga sampai di sebuah lembah. Di Lembah ini para pendaki biasanya mendirikan tenda untuk beristirahat. Dari lembah hanya butuh waktu kurang lebih 10 menint untuk mencapai Puncak Seulawah Agam.

dt68g112ck.jpg

Puncak Seulawah Agam memiliki pilar triangulasi dengan kode P. 137. Jika sudah bertemu dengan tugu pendakian sudah berhasil mencapai puncak Seulawah Agam.

p2y3p3r0qs.jpg

Di puncak Seulawah Agam saya dapat menikmati suasana yang sunyi, pesona hijaunya pepehonan dan udara pegunungan yang segar dan dingin dan menyegarkan. Tiba di Puncak Seulawah Agam rasa lelahpun terasa hilang berganti dengan suasana yang bahagia dan menyenangkan.

Gunung Seulawah Agam


@yayan
39eup3jxp4.gif

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Congratulations, Your Post Has Been Added To The Steemit Worldmap!
Author link: http://steemitworldmap.com?author=yayan
Post link: http://steemitworldmap.com?post=pengalaman-mendaki-gunung-seulawah-agam-aceh-indonesia-ac91ed79d849best


Want to have your post on the map too?

  • Go to Steemitworldmap
  • Click the code slider at the bottom
  • Click on the map where your post should be (zoom in if needed)
  • Copy and paste the generated code in your post
  • Congrats, your post is now on the map!

Kereeen... pulangnya jgn lupa mungutin sampah 😂😂😂 eh masih banyak pacat?

Jangan meninggalkan apapun kecuali jejak
pacatnya lumayan @cicisaja

Madih betah aja itu pacat yaa... oh iya, kapan atau bulan apa siy sebenarnya yg tepat buat naik2 ke seulawah?

Kapan pun bisa asal saja cuacanya mendukung

Mantap than bg @yayan.. watee neujak lom neuba lon sigoe bang

Hana meuho ba..eunteuk ka lakei woe..lagei baroe nyan

Selamat postingan ini terpilih dalam program PERSaMi. Semoga bermanfaat.

Terima kasih @catataniranda

Petualangan yang seru ya Bang @yayan.
Menyatu dengan alam.

Petualangan kecil - kecilan kami @ettydiallova 😀😀

Sy blm pernah mendaki & berkemah di gunung

Sepertinya kegiatan ini seru dan menantang, harus punya mental dan keberanian untuk bisa ikut

Nice post @yayan

Terima kasih @santiintan ..


Postingan ini telah dibagikan pada kanal #Bahasa-Indonesia di Curation Collective Discord community, sebuah komunitas untuk kurator, dan akan di-upvote dan di-resteem oleh akun komunitas @C-Squared setelah direview secara manual.
This post was shared in the #Bahasa-Indonesia channel in the Curation Collective Discord community for curators, and upvoted and resteemed by the @c-squared community account after manual review.

Terima kasih @c-squared