Melihat Keindahan Rawa Pening Dari Atas Bukit Goa Rong Tuntang Salatiga

in wisatasalatiga •  7 years ago 

Terletak persis di Desa Delik, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. Kalau anda dari Semarang, ambil jalan masuk setelah Jembatan Tuntang dan terus berjalan menuju Perkebunan Kopi Tlogo. Ada gapura kecil di kanan jalan tepat setelah perkebunan itu dan ikuti jalan kecil menuju desa. Ketika menemukan pertigaan ambil arah kanan dan sekitar 500 meteran anda akan menemukan gapura bambu obyek wisata ini.
Untuk masuk ke tempat wisata ini masih terbilang murah karena hanya dengan membayar Rp 5000 kita sudah bisa menikmati indah nya ciptaan yang maha kuasa dari ketinggian.
Untuk masuk ke tempat wisata ini masih terbilang murah karena hanya dengan membayar Rp 5000 kita sudah bisa menikmati indah nya ciptaan yang maha kuasa dari ketinggian.
setiba nya di puncak kita langsung di suguhi segar nya udara gunung dan pemandangan yang sangat memanjakan mata,di puncak juga tidak perlu takut kehausan dan kelaparan karena pengelola sudah menyiapkan resto dipuncak,fasilitas nya juga terbilang lengkap mulai dari tempat parkir yang luas,musola,toilet resto dan gazebo-gazebo untuk beristirahat para pengunjung.

dari puncak goa rong kita di suguhi guratan tangan Tuhan berupa gunung ungaran,puncak gunung telomoyo dan gunung andong,bila beruntung kita bisa melihat puncak merapi dan merbabu di selatan serta si kembar sindoro sumbing di barat daya semakin indah dengan hamparan rawa pening nampak kebiruan dari jauh.
konon kata nya di musim kemarau saat sunset kita bisa melihat refleksi matahari tenggelam dari pantulan cahaya di rawa pening.
sayang nya kemaren mendung dan senja pung bersembunyi di balik awan.

G1.jpg

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvote ya..