Jangan menilai sesuatu dari luarnya

in writing •  7 years ago 

images (1).jpg

Seorang pemuda berusia 24 tahun melihat keluar dari jendela kereta api yang sedang berjalan sambil berteriak kepada ayahnya: "Ayah, lihat pohon-pohon itu seperti berbalik...!"
Ayahnya tersenyum sementara sepasang pasangan muda yang duduk dekat mereka melihat tingkah pemuda 24 tahun itu seperti prilaku kekanak-kanakan dan merasa kasihan.

Tiba-tiba pemuda tersebut kembali berseru, "Ayah, awan terlihat sedang berjalan bersama kita...!"

Pasangan ini tidak bisa menahan diri dan berkata kepada orang tua pemuda tersebut: "Mengapa tidak anda bawa anak anda ke seorang psikolog?"

Orang tua itu tersenyum dan berkata: "Kami baru saja pulang dari rumah sakit, anak saya buta sejak lahir, dia baru bisa melihat mulai hari ini"

Pesan Moral:
Setiap orang didunia ini memiliki cerita. Jangan menilai orang-orang sebelum kamu benar-benar mengenal mereka karena kebenaran mungkin akan mengejutkan Anda.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Okuu.. Ckop get..

  ·  7 years ago (edited)

maksih om