Hai teman steemit semua
Kembali lagi bersama saya @ikhsan01 di platform hebat ini, apa kabar kalian semua?
Saya harap anda baik-baik saja.
Kamis, 08 Oktober 2020.
Seperti hari-hari biasa saya setiap pagi bangun jam 06.00 wib. Hal yang paling terutama saya lakukan adalah membuka jendela kamar agar masuk sinar matahari kemudian saya membersihkan tempat tidur dengan sangat rapi hari ini, karena tadi malam saya tidur di rumah saudara saya yang berada di kota Takengon.
Terus saya meminum 1 gelas air putih. Udara hari ini pun sangat segar dan saya langsung pergi ke Musalla Desa Cinta Damai ini untuk melaksanakan shalat Subuh.
Musalla tempat saya Shalat Subuh
Setelah itu saya ingin berlari seperti biasanya saya lakukan di kampung, tetapi hari ini saya tidak sanggup berlari pagi di sini karena cuaca sangat dingin sekali.
Lalu saya hanya berjalan kaki saja beberapa menit supaya badan saya tidak kaku.
Pukul 08.00 wib.
Saya membantu pemuda Desa Cinta Damai ini untuk membongkar tenda-tenda, saya melihat pemuda si sini sangat kompak sekali.
Mereka sangat marah apabila ada pihak keluarga yang ingin mencampur urusan mereka dalam hal ini.
Jadi pihak keluarga cukup duduk manis saja apabila ada acara di desa ini.
Soal kerja serahkan saja kepada pemuda ujar ketua pemuda Desa Cinta Damai ini kepada saya.
Mereka lagi membongkar tenda
Pukul 09.00 wib.
Tenda sudah selesai di bongkar, lalu pemuda-pemuda ini menikmati kopi dan kue yang telah di persiapkan oleh pihak rumah.
Sambil menikmati kue mereka beristirahat dan saling mengobrol sejenak.
Selesai membongkar tenda kami minum bersama
Pukul 12.00 wib.
Setelah selesai mandi saya, ibu, abang dan kakak pergi ke salah satu tempat wisata, yaitu wisata Danau Laut Tawar membutuhkan waktu lebih kurang selama 40 menit untuk pergi ke sana menggunakan sepeda motor dengan kecepatan di atas rata-rata.
Lalu kami singgah di salah satu tempat wisata yaitu Villa Ujung Paking wisata ini sangat ramai di kunjungi oleh remaja-remaja Aceh karena air lautnya yang bersih membuat mata kita terpesona oleh keindahannya.
Kami telah sampai di wisata Villa Ujung Paking
Sebelum mencari tempat duduk yang nyaman kami membeli beberapa makanan dan minuman untuk di makan nanti.
Lalu kami duduk di tempat pilihan kakak saya, kata dia di sini lebih nyaman dan indah.
Duduk santai sambil memakan pop mie
Setelah duduk beberapa jam saya dan keluarga pulang ke rumah yang berada di Desa Cinta Damai, Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah untuk bersiap-siap pulang kampung.
Jam 14.50 wib.
Saya sudah berada di Rumah dan melaksanak shalah Zhuhur di Musallah Desa Cinta Damai setelah shalat saya dan ibu makan sedikit sambil di temani oleh jus alpukat.
Jus alpukat milik kami
Pukul 15.15 wib.
Kami berangkat untuk pulang ke Pidie Jaya ke kampung halaman kami, tepatnya pukul 18.00 wib kami sudah sampai di tempat wisatu Bireun yaitu Wisata Krueng Simpo.
Lalu kami singgah di 'Caffe Taufik' dan memesan dua minuman yaitu jus kelapa dan teh panas dengan harga Rp. 15.000,- atau setara dengan 6 Steem.
Minuman yang kami pesan di Caffe Taufik
Pukul 19.00 wib.
Saya dan ibu sudah sampai di rumah, setiba di rumah saya mandi dan menunaikan shalat Magrib.
Setelah shalat saya melanjutkan makan malam bersama keluarga dan berbincang-bincang sedikit sambil bermain dengan keponakan saya yang lucu.
Pukul 20.00 wib.
Azan berkumandang yang terdengar dari toa masjid pertanda waktu Shalat Isya telah tiba, lalu saya Shalat.
Kemudian saya menulis buku harian untuk kegiatan hari ini serta membaca postingan beberapa steemian lainnya. Sekitar pukul 22.00 malam saya masuk ke kamar tidur dan merebahkan tubuh di atas kasur dan langsung terlelap.
Inilah cerita saya hari ini :
SEMUA GAMBAR SAYA AMBIL DENGAN SMARTPHONE GALAXI A7
Salam @ikhsan01
Saya ucapkan Terima kasih kepada @anroja yang telah mengajak saya untuk kembali aktif di Steemit dan mengajak berpartisipasi di The Diary Game.
Terimakasih juga kepada :
@steemcurator08, @ernaerningsih, @radjasalman, @muzack1, @inwi, @steem-indonesia, @puncakbukit, @nazarul, @green07, @herimukti dan komunitas Asia Tenggara.
Ingin mengenal saya lebih detail klik disini
Salah satu destinasi wisata yang sangat menggoda dengan udara yang sangat sejuk @ikhsan01, tapi sebutan untuk tempat wisata itu namanya danau laut tawar atau lot tawar
#onepercent
#indonesia
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Orang-orng menyebutnya laut tawar @yenniyunita
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Gak keliatan
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.
Anroja
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Congratulations, your post has been upvoted by @dsc-r2cornell, which is the curating account for @R2cornell's Discord Community.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Struktur katanya indah ,pasti anda salah satu penulis berbakat sekali..luar biasa..hehe
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you for taking part in The Diary Game on Steem.
And thank you for setting your post to 100% Powerup.
Keep following @steemitblog for the latest updates.
The Steemit Team
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit