Betterlife, The Diary Game ( 26 April 2022) Selasa bersama generasi Qur'ani

in hive-103393 •  3 years ago 

ASSALAMUALAIKUM

Hai sahabat steemian

Apa kabar semuanya, jumpa lagi bersama saya @fitriani04 tentunya di komunitas steemit, semoga kita semua dalam kondisi sehat selalu. Sudah beberapa hari ini saya tidak muncul di komunitas steemit lantaran kurang sehat akibat kambuh penyakit asam lambung, Alhamdulillah sekarang sudah membaik dan mudah mudahan tidak kambuh lagi.

Pagi ini saya terbangun pukul 4 untuk menyiapkan makan sahur, setelah makan sahur saya melakukan beberapa aktifitas sambil menunggu waktunya shalat subuh, Setelah itu saya tertidur pulas hingga menjelang pukul setengah 7 kurang lebih, selanjutnya saya melanjutkan pekerjaan rutin setiap pagi sebelum berangkat ke tempat kerja, setelah selesai semuanya saya bersiap-siap untuk berangkat.

Selanjutnya saya pun berangkat ke tempat kerja, begitu pukul setengah 9 saya minta izin sama bapak KUA untuk menghadiri acara wisuda anak saya Zafran Khairi yang telah mengikuti pengajian selama Ramadhan ( RBBA ) Ramadhan Bersama Belajar Al-Quran di Masjid An Nur Blang Jruen selama dua puluh hari. Hari ini merupakan hari di wisudanya santriwan dan santriwati semoga menjadi anak anak penghafal Al-Quran di masa depan. Insyaallah kalau ada umur panjang tahun depan akan mengikutsertakannya lagi.

IMG_20220426_090757.jpg

IMG_20220426_085909.jpg
Sebelum acaranya di mulai

Setelah semuanya datang, baik dari muspika kecamatan maupun para wali santri dan juga tamu dari pimpinan Dayah al-muslimun. Banyak sekali pelajaran yang bisa saya ambil dari kesimpulan ceramahnya beliau sesuai dengan temanya"Menggapai Keberkahan Ramadhan dengan Melahirkan Generasi Qur'ani".

IMG_20220426_143636.jpg
Generasi Qur'ani

IMG-20220426-WA0006.jpg
Generasi Qur'ani

IMG-20220426-WA0007.jpg
Generasi Qur'ani

Tepat pukul 12 acaranya pun selesai, beberapa piala 🏆 atau penghargaan yang di berikan kepada anak anak yang mencapai target hafalannya, selanjutnya pembagian sertifikat yang di berikan kepada seluruh santriwan dan santriwati yang telah mengikuti ( RBBA) selama Ramadhan.

IMG_20220426_143904.jpg
Salam salaman dengan penyelenggara RBBA

Setelah selesai semuanya saya dan Zafran Khairi pun berangkat pulang menuju ke rumah, sesampai di rumah saya beristirahat sejenak sambil menunggu waktunya shalat zhuhur, usai shalat zhuhur saya melanjutkan beristirahat sambil menulis diary game steemsee hari ini dengan kegiatan menghadiri acara wisuda Zafran Khairi.

Menjelang sore hari, saya menikmati suasana sore dikeude Blang Jruen sambil membeli makanan untuk berbuka puasa, selanjutnya saya pun berangkat pulang karena waktu berbuka puasa hampir tiba, setelah berbuka puasa saya langsung menuju ke kamar mandi untuk mengambil air wudhuk lalu melaksanakan shalat magrib, di lanjutkan dengan kegiatan lainnya, selanjutnya saya bersiap-siap berangkat ke meunasah untuk melaksanakan shalat taraweh malam ke 25 Ramadhan.

Demikian postingan saya hari ini. Terimakasih banyak saya ucapkan Kepada adindaku @safridafatih, pak @anroja, pak @nazarul , pak @radjasalman dan @steem.sea serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu, mendukung dan membimbing saya.


Salam,

@fitriani04

About me


Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  
DescriptionAction
PlagiarismNo
Club100
Using BotNo
Verified UserYes
Steemexclusive TagYes
Country TagYes
DelegatorYes
Beneficiary RewardsYes

Terimakasih