The Diary Game - 22 Juni 2024 : Padam Sebelum Menyala [Bakar-Bakar berujung Makan-Makan]

in hive-103393 •  7 months ago 


ayam bakar

haloo stemian semuanya...

di sabtu yang ceria ini saya dan teman-teman berencana untuk membuat acara kecil-kecilan yaitu bakar-bakar bersama . disiang hari selepas salat zuhur saya dan teman saya pergi untuk mencari bahan-bahan masakan seperti ayam ,bumbu-bumbu masakan ,dan lain lain. setelah selesai membeli bahan bahan saya pun langsung kembali kerumah untuk meminta tolong ibu saya untuk mengolah bahan bahan masakan tersebut.

setelah sampai dirumah ternyata ibu saya belum pulang dari kantor , hari sabtu ini ibu dan ayah saya tetap pergi kekantor karena untuk mengganti libur di hari raya idul adha beberapa hari yang lalu,setelah ibu saya pulang beliau langsung mengungkep ayam tersebut dengan bumbu yang sudah saya beli ,cara mengungkepnya pertama ayam dibersihkan , lalu dilumuri dengan bumbu ungkep tersebut , setelah terlumuri dengan rata ayam tersebut direbus selama kurang lebih 20-25 menit, setelah bumbu-bumbunya meresap ayam pun sudah siap.

sambil menunggu waktu magrib saya bermain game sebentar ,magrib pun tiba ,selepas salat temam saya pun datang ,dan kami pun mulai menyusun-nyusun batok kelapa untuk membakar ayam,selagi meyusun batok kelapa sembari menunggu teman-teman yang lain datang ,setelah meyusun batok dengan rapi kami pun hendak menghidupkan api ,namun takdir berkata lain, tiba-tiba angin pun bertiup kencang bertanda hujan akan turun kami pun mulai gelisah ,apakah hujan akan turun atau hanya "mendung yang tidak berarti hujan",tidak lama kemudian hujan pun turun dengan lebat ,kami yang tadi gelisah sekarang bimbang .kami pun berfikir solusi dan cara alternatif apa yang akan kami lakukan untuk menyelesaikan masalah ini ,tidak lama kemudian teman saya yang lain pun tiba didalam lebatnya hujan dan kami pun berfikir sejenak.dan kami pun berniat untuk mengubah menu dari yang awalnya ayam bakar menjadi ayam goreng,tapi ibu saya memberi solusi lain yaituu!!


memanggang dengan happycall

memanggang dengan happycall adalah solusi dari ibu saya,dan kami semua pun setuju ,kami pun mulai memanggang ayam di happycall tersebut,sesuai dengan namanya kami pun" happy" saat memanggangnya walaupun tidak sesuai dengan rencana awal , namun memanggang dengan happycall ini memiliki keunggulan tersendiri yaitu waktu yang dibutuhkan tidaklah lama, dalam waktu serbentar saja ayam-ayam kami pun matang dengan sempurna .

setelah semuanya siap kami pun lanjutkan dengan makan bersama ,karena tujuan utama dari acara ini adalah untuk kebersamaan dan menyambung silaturrahmi , walaupun tidak sesuai dengn rancangan awal tapi allhamdulillah semua berjalan dengan lancar.setelah makan-makan kami berbincang- bincang sebentar sambil bermain ps bersama ,karena sudah larut malam teman teman saya pun pamit untuk pulang .setelah teman teman pulang saya pun beres-beres dan bersih-bersih layaknya tuan rumah pada umumnya.setelah selesai saya pun beristirahat.

kebersamaan membuat hal yang sedikit terasa melimpah

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

Hai, anda sudah membagikan tulisan yang bagus. Sedikit saran, anda bisa melakukan Power Up minimal 50% dari saldo yang ada, agar bisa menggunakan tagar #club75.

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryNo
burnsteem25No
Status ClubNo
AI Article✅ Original (Human text!)
I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Terimakasih atas sarannya 🙏🙏