suasana pasar Geudong pagi ini
Pagi ini cuacanya benar-benar sangat cerah hingga sinar mentari pagi menembus gorden jendela kamar saya, beranjak dari tempat tidur saya langsung menyegarkan badan dan menikmati sedikir sarapan pagi yang sudah disiapkan sama Ibu.
Setelah itu saya pun langsung bersiap-siap untuk pergi ke pasar buat berjualan, karena stok buah sawo dan buah salak di lapak jualan kami telah habis, sebelum pergi ke lapak jualan saya mampir sebentar di tempat langganan saya untuk membeli 1 karung buah salak dan 15 kg buah duku, untuk harganya saya bayar sebesar Rp 300.000 atau setara dengan 76 STEEM.
membeli buah salak dan buah sawo di Toke Amad
Setelah itu saya pun langsung menuju ke lapak jualan dan segera membuka lapak dengan menata semua buah-buahan diatas meja, dalam dua hari ini suasana pasar terlihat sangat sepi yang membuat barang dagangan saya kurang laku terjual.
buah duku
Akan tetapi saya selalu bersyukur dan selalu berdoa kepada Allah supaya setiap usaha saya berjalan lancar, sekitar jam 12 siang Azan Zuhur pun kini telah berkumandang, saya pun langsung menuju ke Mesjid buat menunaikan Solat Zuhur berjamaah.
Sesudah Solat Zuhur saya pulang ke rumah sebentar untuk menikmati makan siang, sekitar jam 2 siang saya pun langsung kembali lagi ke lapak jualan untuk lanjut berjualan.
Siang ini pembeli kembali terlihat sepi, namun di dalam hati saya terus berdoa semoga barang dagangan saya cepat habis karena buah-buahan waktu jualannya sangat terbatas.
Sesudah saya menunaikan Solat Asar di Mesjid barulah kini pembeli mulai berdatangan, setibanya Ibu di lapak jualan untuk menemani saya, kini saya pun pergi ke Bank Aceh terdekat sebentar untuk menarik beberapa jumlah uang di ATM dan juga mengirim uang buah-buahan yang saya beli kemarin sebesar Rp 1.500.000 atau setara dengan 383 STEEM.
Setelah itu saya pun langsung kembali lagi ke lapak jualan untuk lanjut berjualan, sekitar jam 6 sore barulah kami menutup lapak jualan kami karena hari juga sudah mulai gelap.
Setibanya di rumah saya langsung menyegarkan badan dan berwudhu buat menunaikan Solat Magrib, setelah menikmati makan malam dan menunaikan Solat Isya barulah saya kembali keluar buat nongkrong bersama teman-teman di warung kopi untuk menyegarkan pikiran.
ngopi di malam hari
Inilah gaya hidup sehari-hari saya dalam menjalani bisnis berjualan buah-buahan, terimakasih buat teman-teman yang sudah membaca postingan saya.
TEAM 5
Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator08.Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terimakasih atas dukungan nya saudara @yonaikerurso
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
AMIIN
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
,hehe
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Espero que tus ventas mejoren con el favor de Dios. Siempre habrán dias en que la ventas están paralizadas pero luego todo se normaliza. Me alegra saber que a pesar de todo nunca pierdes la fe.
Gracias por compartir.
Saludos
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terimakasih saudari, semoga kita terus sukses dan selalu bahagia
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit