ASSALAMUALAIKUM
Hai... sahabat Steemit/Steemian semuanya, bertemu lagi dengan saya dalam postingan sederhana yang bercerita tentang Diary saya hari ini, Selasa 1 Februari 2022. Kali ini saya akan berbagi sedikit banyaknya cerita tentang aktivitas atau rutinitas yang saya lakukan hari ini. Semoga sahabat Steemit/Steemian berkenan dan selalu berkunjung ke Diary saya tanpa rasa jenuh dan bosan.
Kemudian aku tuangkan air panas dari teko ke dalam gelas yang berisi kopi dan gula tersebut sekitar 300 ml. Lalu aku aduk hingga rata setelah di aduk gelas aku tutup dan aku diamkan selama 10-15 menit. Tujuannya agar aroma dan rasa kopi tersebut keluar dengan sempurna, dengan harapan kopi tersebut akan terasa lebih nikmat. Sambil menunggu proses kopi selesai, aku lanjut membantu nenek di dapur. Setelah membantu nenek di dapur, aku segera untuk mulai memanaskan sepeda motor Mio Soul ku. Sambil menunggu motor selesai aku panaskan, aku berganti pakaian dengan pakaian untuk keluar rumah.
Membuat Kopi Khas Takengon
Setelah selesai berganti pakaian, aku segera menuju motor yang masih menyala untuk aku keluarkan dari garasi. Setelah motor keluar dari garasi, aku segera tancap gas menuju ke tempat penjual kayu Eceran. Sesampainya ditempat penjual kayu eceran tersebut, aku langsung memilih kayu papan yang aku inginkan. Aku memilih kayu papan yang tebal, lurus, tidak ada bagian yang busuk, dan tidak mengandung kulit kayu. Aku membeli kayu papan sebanyak 12 lembar, kayu papan yang aku butuhkan sebenarnya 15 lembar. Namun kayu papan bagus yang tersedia cuma sebanyak itu, aku membeli seadanya terlebih dahulu, sisanya nanti jika ada kayu baru yang datang lagi.
Aku juga tidak lupa membeli 2 ikat kayu dengan ukuran sekitar 4x2, kayu-kayu tersebut akan aku gunakan untuk rencana berkebun ku tahun ini. Setelah membayar semua kayu-kayu tersebut, aku segera tancap gas untuk mencari becak yang bisa mengangkut kayu yang aku beli tersebut. Setelah menemukan becak yang aku inginkan, aku memberi tahukan lokasinya. Becak dan aku pun segera menuju lokasi, sesampai di lokasi aku dan tukang becak tersebut bekerja sama untuk mengangkut kayu-kayu tersebut ke atas becak.
Proses Membawa Pulang Kayu Papan Dengan Becak
Setelah kayu-kayu tersebut berada di atas becak dan telah terikat kuat, aku dan tukang becak tersebut segera tancap gas pulang menuju rumah nenek ku. Sesampainya di rumah nenek aku dan tukang becak tersebut kembali bekerja sama untuk menurunkan kayu-kayu tersebut dari atas becak dan meletakkannya di teras depan rumah. Setelah selesai aku segera membayarkan sejumlah uang kepada pemilik becak, dan pemilik becak pun pamit untuk kembali ke markasnya.
Kekeringan pada masa depan dalam ramalan ini juga diceritakan selama 40 tahun. Namun di dalam Islam hal ini juga dikatakan selama 40, tetapi hanya 40 hari. Dajjal berada di Bumi selama 40 hari. Diantaranya ada sehari bagaikan setahun, ada sehari bagaikan sebulan, ada sehari bagaikan sepekan, dan sisa hari-harinya seperti hari-hari kita di sini. Dajjal tidak akan meninggalkan suatu negeri atau permukaan bumi kecuali dimasukinya. Kemudian Nabi Isa AS turun kemudian membunuh Dajjal. Kemunculan Dajjal adalah tanda bahwa dunia sudah memasuki akhir zaman dan tinggal menunggu waktu terjadinya kiamat besar. Setelah menonton Youtube aku mulai mengantuk dan memutuskan untuk tidur siang.
Nonton Youtube Chanelnya Harry Ware
Kemudian aku segera mengambil sepiring nasi dingin lalu mengaduknya dengan lauk ikan hingga tercampur rata. Setelah nasi dan lauk ikan tercampur rata baru aku berikan kepada para kucing yang sudah menunggu di teras depan rumah. Setelah memberi makan para kucing, aku duduk santai di teras depan rumah sambil bermain Hp, dan sesekali aku juga bermain dan bercanda dengan para kucing. Beberapa menit berselang terdengar azan Magrib berkumandang, aku segera masuk ke dalam rumah menutup dan mengunci semua pintu dan jendela.
Proses Memberi Makan Kucing
Setelah melaksanakan sholat Isya aku membereskan semua perlengkapan sholat ku dan meletakkannya kembali ke tempatnya. Selanjutnya aku mengganti pakaian dari pakaian khusus sholat menjadi pakaian sehari-hari untuk keluar rumah. Aku mengemas Hp dan dompet lalu memasukkannya ke dalam tas selempang kecil ku. Selanjutnya aku pergi menuju sepeda motor Soul ku yang terparkir di teras depan rumah.
Sepeda motor mulai ku nyalakan dan segera tancap gas menuju rumah ibu ku. Pukul 21.32 WIB aku lanjut dengan menonton televisi di rumah ibu ku, acara yang aku tonton adalah acara komedi 'Lapor Pak' yang tayang di Trans7. Lapor Pak kali ini kedatangan bintang tamu seorang wanita cantik Dita Fachrana dan seorang mantan penyanyi cilik Tasya Kamila. Setelah menonton acara komedi Lapor Pak, aku kembali pulang ke rumah nenek, dan menutup kegiatan ku hari ini dengan tidur pulas.
Nonton Acara Lapor Pak
Itulah kegiatan ku dari pagi hingga malam hari, yang ku rangkum dalam diary hari ini. Maaf jika ada salah-salah kata, aku sudahi dengan Assalamualaikum Wr Wb.
Demikian postingan saya hari ini. Terimakasih banyak saya ucapkan Kepada Tante Ku @safridafatih, bu @ernaerningsih , pak @anroja, pak @nazarul , pak @radjasalman, pak @hhusaini, pak @steemadi, @cicisaja , pak @heriadi, @steemcurator08 dan @steem.sea serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu mendukung dan membimbing saya.
Ingin tahu tentang saya klik disini
Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.
Anroja
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit