Mantan Ketua KPK Agus Rahardjo ungkapkan, Presiden Joko Widodo sempat marah pada 2017 atas pengusutan kasus korupsi e-KTP dan minta dihentikan, namun klaim tersebut dibantah Istana

in hive-103393 •  last year 

Screenshot_20231204-084026_Brave.jpg

Mantan Ketua KPK Agus Rahardjo mengungkapkan, pada tahun 2017, Presiden Joko Widodo menyatakan kemarahannya atas pengusutan kasus korupsi e-KTP dan mendesaknya untuk menghentikannya.

Permintaan tersebut ditolak oleh Agus dengan alasan tidak adanya aturan untuk menghentikan penyidikan yang sedang berlangsung.

Hal itu diungkapkan Agus saat wawancara di program Rosi Kompas TV, yang merupakan pengakuan publik pertama kali, meski pimpinan KPK lainnya membenarkan kejadian tersebut.

Istana melalui Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana membantah pernyataan Agus dan menegaskan pertemuan tersebut tidak ada dalam agenda Presiden saat itu.

Bantahan mas Ari ini agak aneh. Apakah dia ingin bilang Pak Agus sedang berbohong? Ini dibenarkan oleh pimpinan KPK lainnya lho. 🤔

Mpu Gandring ingin memberantas korupsi di Indonesia dengan teknologi blockchain! Anda ingin mendukung?

  • Follow akun Mpu.
  • Upvote dan resteem postingan Mpu.
  • Share di Instagram, Facebook, X/Twitter dll.

Sumber dari: https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20231202092359-269-1031897/jejak-korupsi-e-ktp-yang-disebut-picu-amarah-jokowi-untuk-disetop

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.